BOYOLALI (lintasjatimnews.com) – Guna mendisiplinkan protokol kesehatan TNI-Polri bersama satgas penangan Covid-19 Kecamatan Simo Kabupaten Boyolali, kembali gelar operasi penertiban masker terhadap warga yang melintas di jalan Desa Simo Kecamatan Simo Kabupaten Boyolali. Rabu (09/09/2020)
Kegiatan pencegahan maupun tindakan preventif tentang bahaya virus corona terus disosialisasikan oleh petugas kesehatan maupun aparat teritorial yang berada di wilayah, termasuk mencegat warga yang tidak menggunakan masker.
Anggota Koramil 12 Simo Kodim 0724/Boyolali bersama petugas yang lain termasuk anggota Polsek Simo melakukan pendisiplinan penggunaan masker serta memberikan pengertian kepada warga yang ketahuan maupun terjaring operasi penertipan ini bahwa pandemi virus corona belum berakhir justru malah semakin bertambah.
“Maskernya dipakai, jangan diturunkan, Yang terkena covid 19 sudah banyak.Kemana-mana masker harus dipakai,” kata Pelda Purwadi saat mengimbau warga yang terjaring operasi penertiban.
Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan warga yang melintas di kawasan itu menerapkan protokol kesehatan, terutama dalam penggunaan masker.
Jalan Desa Simo sebagai target operasi tim gabungan menilai bahwa jalan ini merupakan jalan yang ramai dilalui warga saat akan menuju ke pasar, terminal maupun ke Kecamatan Simo. Karena itu menjadi salah satu tempat fokus utama dalam penegakkan disiplin pakai masker.
“Kalau masyarakat menerapkan disiplin protokol Kesehatan utamanya pakai masker secara benar kami yakin pandemi virus ini akan berakhir.” Pungkas Pelda Purwadi (Kemplu 72)