Babinsa Koramil 01/Ngawi Tingkatkan Sinergi dengan Perangkat Desa dan Instansi Pemerintah

Listen to this article

NGAWI lintasjatimnews – Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas pokok di wilayah binaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 01/Ngawi, Sertu Widi Sulaksono, terus menjalin kerjasama dan kemitraan dengan perangkat desa serta berbagai instansi pemerintah setempat. Rabu (9/7/2025).

Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan sinergi dalam pelaksanaan pembinaan teritorial, sekaligus memperkuat deteksi dini terhadap berbagai permasalahan yang mungkin timbul di tengah masyarakat.

“Melalui komunikasi dan koordinasi yang intens dengan perangkat desa serta instansi terkait, kami bisa lebih cepat mengetahui kondisi nyata di lapangan. Dengan begitu, tindakan pencegahan atau penanganan bisa segera dilakukan secara tepat,” ungkap Sertu Widi Sulaksono, saat ditemui dalam kegiatan koordinasi di Balai Desa Ketanggi.

Kerjasama lintas sektor ini dinilai penting untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah. Selain itu, sinergitas yang terjalin juga memperkuat kehadiran TNI di tengah masyarakat sebagai bagian dari solusi dalam setiap persoalan sosial maupun kemasyarakatan.

“Babinsa adalah ujung tombak teritorial. Karena itu, kehadirannya harus dirasakan oleh masyarakat, baik dalam bentuk pengayoman, pembinaan, maupun respon cepat terhadap persoalan di desa,” tambahnya.

Sertu Widi juga menegaskan bahwa pendekatan humanis dan dialogis dengan seluruh elemen masyarakat akan terus menjadi prioritas, demi mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat secara nyata.

Reporter: pudianto