SURAKARTA lintasjatimnews – Bertempat di Stasiun Purwosari Jl. Slamet Riyadi No. 502 Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta Serma Sugiyarto dan Sertu Murdianto melaksanakan pengecekan dan memberikan himbauan kepada para penumpang kereta api, Senin (30/12/2024).
“Kami sebagai Babinsa tak henti-hentinya memberikan himbuan agar para penumpang yang naik maupun turun dari kereta api agar selalu berhati- hati serta waspada terhadap barang bawaan dari orang tak dikenal.”tutur Serma Sugiyarto disela-sela kegiatan.
“dikuatirkan pelaku kejahatan bermodus gendam dan bius dilakukan dalam kereta maupun diruang tunggu stasiun.”ujarnya.
“Selain itu himbuan yang kami sampaikan diantaranya jangan membawa uang cash dalam jumlah besar, jangan membawa perhiasan yang terlalu mencolok, perhatikan barang bawaan jangan sampai ada yang ketinggalan, dan awasi barang bawaan sewaktu menaruh barang didalam kereta ini sebagai bentuk antisipasi kejahatan orang yang tidak bertanggung jawab.”tukas Serma Sugiyarto.
(Arda 72)