Anggota Kodim 0802/Ponorogo Ikuti Upacara Bendera Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke 116 Tahun 2024

Listen to this article

PONOROGO lintasjatimnews.com – Anggota Kodim 0802/Ponorogo (Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo serta anggota) hari ini mengikuti kegiatan Upacara Bendera Dalam Rangka Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke 116 Tahun 2024, Senin (20/05/2024).

Hari Kebangkitan Nasional Ke 116 Tahun 2024 dengan tema “ Bangkit Kedua Menuju Indonesia Emas “ yang digelar di Halaman Pendopo Jl. Aloon – Aloon Utara Kabupaten Ponorogo dan dihadiri sekitar 250 peserta tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) yaitu Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, SE, MM.

Dihadapan peserta Upacara Bendera memperingati Hari Kebangkitan Nasional Ke 116 Tahun 2024 tersebut Irup membacakan Amanat dari Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Budi Arie Setiadi.

Kepala Staf Kodim 0802/Ponorogo Mayor Inf Misirin yang hadir mewakili Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono pada kegiatan tersebut melalui Media Center 0802 mengucapkan selamat Hari Kebangkitan Nasional. “ Selamat Hari Kebangkitan Nasional ke 116 tahun 2024, “ kata Kasdim 0802/Ponorogo.

“ Dengan memperingati Hari Kebangkitan Nasional berarti kita juga menghormati jasa serta mengenang tentang semangat dan perjuangan para pahlawan atau pejuang bangsa, “ kata Kasdim mewakili Dandim 0802/Ponorogo.

Reporter: zaenuri.