Keseruan Anjangsana Kelas Dua Musaka

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com – SD Muhammadiyah 1 Karanggeneng Alhamdulillah telah melaksanakan Anjangsana di rumah ananda Fairuz Hasib Muzamil kelas 2 siswa SD Muhammadiyah 1 Karanggeneng, (5/3/2023).

Program Anjangsana ini dilaksanakan 3 bulan sekali di setiap rumah abak didik SD Musaka, yang mana program ini bertujuan untuk saling merekatkan hubungan antara guru dengan wali murid dan agar terjalin silahturahmi antar kedua pihak dan sebagai jalan untuk memperkuat ukhuwah untuk SD Musaka.

Kegiatan Anjangsana kali ini di hadiri oleh para siswa kelas 2, wali murid (paguyuban kelas 2), asatidz dan tak lupa pengurus ikut serta dalam acara tersebut.

Walaupun cuaca kurang mendukung karena turunya gemericik hujan tetapi semangat yang dilontarkan wali murid dan juga siswa-siswi SD Musaka menjadikan acara kali ini berjalan dengan khidmat dan lancar.

Pada pertemuan Anjangsana kali ini berbeda tari Anjangsana yang lalu karena terdapat game mengenai Al-qur’an seperti, sambung ayat, arti nama surah dan sebagainya, permainan ini di ikuti dengan antusian oleh para siswa yang mana mereka menebak pertanyaan dari Asatidz yang memberikan pertanyaan pada siswa kelas 2 baik pertanyaan dari Ustad Delmin, Ustadzah Elsa, dan Ustadzah Nida’.

Pertanyaan tentang Al-Qur’an, Bahasa Arab dan Bahasa Inggris yang alhamdulillah terjawab semua oleh Nanada kelas 2. Bagi para siswa yang dapat menjawab pertanyaan akan mendapatkan doorprize dari pihak tuan rumah sebagai syukuran dari ananda Fairuz Hasib Muzamil salah satu siswa kelas 2 SD Musaka.

Kegiatan kali ini terlihat antusias pada diri siswa-siswi SD Musaka yang sangat luar biasa. Bagaimana tidak, karena sebelum menjawab pertanyaan ada kesepakatan bermain bahwa siapa yang bisa menjawab harus angkat jari kemudian asatidz yang memberikan pertanyaan menunjuk kemudian ananda bisa menjawab. Ternyata pada saat pertanyaan dibacakan siswa-siswi sudah berebut angkat jari untuk menjawab pertanyaan yang diberikan.

“Semoga dengan istiqomah nya kegiatan Anjangsana ini mampu memberikan energi kebaikan bagi keluarga besar SD Muhammadiyah 1 Karanggeneng,” pungkas Ustadzah Elsa febrianti, S. Pd
Wali Kelas 2.

Reporter : Fathan Faris Saputro