Honor PPDP Kelurahan Tanah Kali Kedinding Cair, Besarnya Capai Segini

Listen to this article

SURABAYA (lintasjatimnews.com) – Panitia Pemungutan Suara (PPS) tanah kali Kedinding kecamatan Kenjeran melakukan Pertemuan dengan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) se kelurahan tanah kali Kedinding sebanyak 98 TPS, hal ini sehubungan dengan sudah selesainya Proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Data Pemilih dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Jawa Timur Tahun 2020, yang di lakukan oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) kelurahan tanah kali Kedinding. Mereka bekerja mulai dari Persiapan (24 Juni 2020 s/d 14 Juli 2020), Pelaksanaan (15 Juli 2020 s/d 13 Agustus 2020), Pelaporan (28 Juli 2020 sampai 31 Agustus 2020). Surabaya, Selasa 1 September 2020.

Acara yang bertempat di Sekretariat PPS tanah kali Kedinding, di sambut gembira oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) kelurahan Tanah kali Kedinding. Hal ini terlihat dari wajah Sumringah yang mewarnai Pertemuan, Pertemuan tersebut dalam rangka pencairan Honor Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) kelurahan tanah kali Kedinding kecamatan Kenjeran.

Dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Jawa Timur Tahun  ini, Honor Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Tanah kali Kedinding, dengan rincian setiap Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) mendapat Honor Sebesar Rp. 1.000.000,- 

“Acara pembagian honor yang di jadwalkan dari TPS 1 s/d TPS 32 mulai pukul 16.30 – 18:00 WIB.  Untuk TPS 33 s/d TPS 66 mulai pukul 18:00 – 19:30 WIB, untuk TPS 67 s/d TPS 98 mulai pukul 19:30 – 21:00 WIB dengan ketentuan membawa buku PPDP, membawa foto copy KTP sesuai SK PPDP sebanyak 3 lembar, memakai masker, tetap menjalankan protokol kesehatan dan diharapkan hadir sesuai jadwal”  Kata Soewito

Acara di awali dengan Sambutan dari Ketua PPS , dalam Sambutannya Soewito Ketua PPS Kelurahan Tanah kali Kedinding mengucapkan Terima Kasih kepada semua PPDP , atas Kerjasamanya selama ini, sehingga Pelaksanaan Pencocokan Data (Coklit) Data Pemilih dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Jawa Timur Tahun 2020, berjalan lancar tanpa ada permasalahan.

“Alhamdulillah berkat Kerjasama Kita selama ini, Proses Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih di kelurahan tanah kali Kedinding kecamatan Kenjeran berjalan lancar, tanpa menemukan masalah yang cukup berat,” Kata Soewito.

Dalam kesempatan yang sama Irvandy Anggota PPS, menyampaikan Terima Kasih dan permintaan maaf kepada semua PPDP, untuk hal-hal yang kurang berkenan, “Terima Kasih atas Kerjasamanya dan Mohon maaf, kalau selama ini ada hal-hal yang kurang berkenan dari Kami,” Ungkap Irvandy.

Irvandy juga menambahkan,” Meskipun Proses Pencocokan Data Pemilih yang dilakukan oleh PPDP  sudah selesai, sebelum di Tetapkan menjadi Daftar Pemilih Tetap (DPT), Tahapan masih panjang, dan di harapkan semua PPDP tetap berperan aktif dalam memastikan semua warga, yang sudah mempunyai Hak Pilih, terdaftar sebagai Pemilih dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Jawa Timur Tahun 2020.” (Anil)

Tinggalkan Balasan