Pembukaan Muscab Ke-12 Muhammadiyah dan Aisyiyah Cabang Pangkatrejo Berlangsung Meriah

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com – Beragam aksi kreasi seni siswi-siswi Muhammadiyah memeriahkan
pembukaan Muscab Muhammadiyah dan Aisyiyah Cabang Pangkatrejo, Sabtu (27/05/2023).

Pantauan awak LintasJatimNews.Com mencatat setidaknya ada sepuluh jenis tampilan yang disuguhkan untuk menghibur para penggembira yang baru saja melaksanakan pawai taaruf.

Gerak & lagu ‘Tang-Ting-Tung’ siswa TK ABA Klagen
Atraksi tapak suci putra Muhammadiyah
siswa TK ABA Maduran
Lagu dengan Judul ‘Ibu’
siswa TK ABA Parengan
Pidato Bahasa Arab
siswa MIM 10 Gedangan
Atraksi Tapak Suci
SMA Muhamadiyah 3 Maduran
Pantomim siswa
SD Muhammadiyah Plus Maduran
Qosidah dengan judul ‘Yassir Lana’
siswa MIM 10 Gedangan
Storry Telling ‘Malin Kundang’
siswa MTs M 29 Gedangan
Band lagu-lagu Rohani siswa SMA Muhammadiyah Parengan
Midle Tari Nusantara
siswa MIM Klagen.

Selain sepuluh jenis atraksi seni yang tampil di panggung,pengunjung juga dihibur tampilan Drumband SMP Muhammadiyah 4 dan MIM 1 Pangkatrejo.

Bazar dan pemeriksaan kesehatan gratis. Pemerik kesehatan gratis dilayani Klinik Pratama Muhammadiyah Parengan dan Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Sedangkan bazar digelar oleh Ortom NA dan lembaga pendidikan.

Reporter: M. Said