LAMONGAN lintasjatimnews.com – Wisuda Purna Siswa angkatan ke 30 SMK Muhammadiyah 5 Babat (SMK Muhlibat) tahun pelajaran 2022-2023 dihadiri Prof Zainudin Maliki MSi anggota DPR RI DaerahPemilihanLamongan Gresik. Kegiatan ini berlangsung di halaman SMK Muhlibat, Sabtu (20/5/2023)
Mengambil tema Generasi Islami yang siap bekerja, Berwirausaha dan Berkarya. Wisuda Purna Siswa angkatan ke 30 ini diikuti 192 wisudawan.
Pada kesempatan itu, mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya dua periode ini meresmikan motor listrik karya siswa SMK Muhlibat. Beliau didampingi Wakil Ketua PDM Lamongan KH M Anwar, Ketua PCM Babat KH Abdul Ghoffar, Perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Jatim di Lamongan Tisnan MPd.
Pada wisuda ini para siswa didampingi para orang tua atau wali muridnya. Mereka nampak bersuka cita karena putra putri mereka telah dinyatakan lulus.
Kepala SMK Muhlibat Ahmad Ghofur SPd menyampaikan bahwa SMK Muhlibat yang dipimpinnya mempunyai moto Si Jawara yakni Siap Kerja, Wirausaha dan Berkarya. Sehingga para lulusannya sudah banyak diterima di dunia usaha
Selanjutnya Ghofur berpesan kepada para siswa yang diwisuda agar tetap menjaga silaturrahim. Bahkan bangga menjadi alumni DMK Muhlibat.
“Pada hari ini anak anak kami kembalikan pengasuhan kepada orang tua setelah tiga tahun kami Bina. Apabila ada salah dan khilaf kami mohon maaf,” pungkasnya
Reporter Fathurrah Syuhadi