WONOGIRI lintasjatimnews.com – Setelah 100 Hari pasca tanam, kini Komando Distrik Militer (Kodim) 0728/Wonogiri gelar panen raya padi di Lingkungan Watu Lembu Kelurahan Puloharjo Kecamatan Eromoko, Rabu (12/04/2023). Hasil panen ini dengan tujuan dapat menopang ketahanan pangan di Kabupaten Wonogiri.
Panen raya dipimpin langsung Kasdim 0728/Wonogiri Mayor Inf Iman Maulana Sirod, dalam hal ini mewakili Dandim 0728/Wonogiri letkol Inf Deny Oktavianto, dengan didampingi Camat Eromoko Danang Erawanto, Danramil 12/Eromoko Kapten Inf Budi Raharjo. Kapolsek Eromoko diwakili Aiptu Widodo.
Pasiter Kodim 0728/Wonogiri Kapten Inf Eko Budi Santoso. Anggota Staf Ter dan Anggota Koramil 12/Eromoko. PPL Kec. Eromoko Ibu Veronika. Kepala kelurahan Bp. Pramono. Warga Masyarakat Lingkungan Watulembu Kec. Eromoko.
Kasdim 0728/Wonogiri Mayor Inf Iman Maulana Sirod menyampaikan, bahwa panen raya padi Kodim 0728/Wonogiri di lahan Bpk Sugiman dengan Luas Sawah 5000 M² merupakan salah satu upaya mensukseskan program pemerintah dalam ketahanan pangan nasional dan bekerja sama dengan Dinas Pertanian.
Ditambahkan ketahanan pangan di lahan yang dikelola Kodim Wonogiri merupakan program kerja untuk mendukung pemerintah mewujudkan ketahanan pangan sebagai pilar perekonomian bangsa dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada di wilayah.
“Kita akan terus memacu peningkatan produktifitas padi di wilayah Kabupaten Wonogiri, sehingga hal ini dapat menjadi contoh untuk mendorong petani meningkatkan produktifitas mereka,” terangnya.
“Dengan panen raya padi ini dapat memberikan keyakinan kepada masyarakat, bahwa kebutuhan pangan khususnya di Kabupaten Wonogiri tercukupi,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua PPL Kec. Eromoko Ibu Veronika mengatakan, panen padi yang dilaksanakan adalah merupakan padi berjenis Jenis Padi Mapan 05.
Menurutnya, selain memiliki potensi hasil yang tinggi, Padi Mapan 05 memiliki beberapa keunggulan dibandingkan dengan varietas padi lainnya, di antaranya Produktivitas tinggi Padi Mapan 05 mampu menghasilkan gabah lebih tinggi dibandingkan dengan beberapa varietas padi unggul lainnya.
“Padi Mapan 05. Varietas ini telah melalui proses pemuliaan dengan menggunakan teknologi DNA marka molekuler untuk meningkatkan produktivitas dan ketahanannya terhadap hama dan penyakit,” paparnya.
Dengan panen raya ini, lanjut dia, sangat membantu dalam mencukupi kebutuhan dalam kebutuhan pangan.
“Kami menyampaikan terimakasih kepada Kodim Wonogiri dan intansi terkait,” tukasnya.
Reporter (Arda 72)