Haji Muhammad Munir, S.Pd.,M.Pd. Nahkoda Baru MKKS SMP Negeri Kabupaten Lamongan

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com- H. Muhammad Munir, S.Pd., M.Pd., Kepala SMP Negeri 1 Turi, Lamongan terpilih sebagai ketua MKKS SMP Negeri Kabupaten Lamongan. Pemilihan ketua MKKS diselenggarakan dalam rakor tahap 2 di SMP Negei 1 Sugio, Rabu (01/02/2023).

Rakor tahap kedua dipandu oleh Dr. R. Chusnu Yuli Setyo, M.Pd., Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan. Dalam sambutan pengantarnya Chusnu menggarisbawahi sambutan Kepala Dinas Pendidikan. “Merespon apa yang disampaikan, Bapak Kepala Dinas Pendidikan, akselerasi IKM harius kita perkuat, dan hasilnya nanti akan ditampilkan pada bulan Mei yang akan datang dalam momen peringatan hari Pendidikan Nasional 2 Mei dan Hari Jadi Lamongan 26 Mei.”

Berkaitan dengan reformasi pengurus MKKS, Chusnu mempersilahkan ketua MKKS untuk memberikan sambutan sebagai laporan pertanggungjawaban akhir jabatan.

Setelah penyamaian laporan termasuk laporan keuangan oleh ketua dan bendahara MKKS, Chusnu menyampaikan pada peserta rakor, apakah laporan bisa diterima atau masih ada yang perlu ditanyakan. Peserta secara serentak menjawab “diterima” dan kemudian Chusnu memberikan ketukan tiga kali sebagai tanda laporan pengurus MKKS sah diterima dan tidak menyisahkan masalah. Selanjutnya pengurus MKKS dinyatakan demisioner.

Setelah pengurus dinyatakan demesioner, acara selanjutnya adalah pemilihan ketua pengurus MKKS. Pemilihan pengurus dipimpin oleh dua orang peserta yang paling senior (tua) dan paling yunior (muda). Setelah ditawarkan pada peserta, disepakati untuk memimpin pemilihan ketua adalah, Sukahar, S.Pd., M.Pd. kepala SMP Negeri 1 Kalitengah dan Basuki, S.Pd., M.Pd. Kepala SMP Negeri 2 Pucuk.

Sebelum menyerahkan forum pada pemimpin rapat pemilihan, Chusnu berpesan bahwa mengelola organisasi sekolah semacam MKKS itu ibarat mengelola seperangkat gamelan, yang memiliki bunyi macam-macam. Tetap macam-macam bunyi itu jika diatur, ditata atau diorkestra maka akan menjadi bunyi yang indah dan enak didengarkan. Selanjutnya Chusnu menyerahkan forum rapat pada pimpinan rapat pemilihan dan kemudian meninggalkan tempat.

Sesuai teta tertib pemilihan, semua peserta berhak dipilih dan memilih. Setelah dilakukan pemilihan dengan cara menuliskan satu nama yang dipilih pada kertas yang telah disipakan petugas, sebanyak 48 kertas suara telah dimasukkan dalam kaleng yang disediakan. Berarti semua peserta telah menggunakan hak suaranya.

Setelah dilakukan penghitungan suara, muncul nama-nama yang dipilih dan mendapat suara, antara lain Zainul Arifin mendapatkan suara 6, Kastur 2, Muh. Munir 34, Sujarno 5, dan Zaenuri 1. Dengan demikian Muh. Munir ditetapkan sebagai Ketua MKKS periode 2023-2028. H. Muh. Munir sebagai ketua terpilih diberi waktu satu pekan untuk menyusun kelengkapan pengurus MKKS.

Dalam sambutannya, Munir yang saat ini menjabat sebagai kepala SMP Negeri 1 Turi menyampaikan bahwa dirinya akan berupaya membangun kerja sama yang lebih baik dan berkolaborasi memajukan pendidikan di Lamongan. Siap menampung asrpirasi untuk kejayaan pendidikan Lamongan.

Rapat Pemilihan telah berlangsung secara demokratis, bebas, dan rahasia serta penuh keceriaan. Dan tepat pukul 15.30 rapat pemilihan berakhir.

Reporter: M. Said