SIDOARJO lintasjatimnews.com – Madrasah Aliyah (MA) Roudlotul Banat Sepanjang, Taman kedatangan tamu istimewa kemarin, Rabu (18/01/2023). Yaitu, Arzeti Bilbina seorang publik figur dan anggota DPR RI komisi IX, yang juga mantan peragawati, model, dan presenter. Kedatangan Arzeti, panggilannya, untuk memenuhi undangan pihak sekolah yang mengadakan kegiatan Talk Show bertema: Santri Keren. Sejak pagi tampak ratusan siswa-siswi MA Roudlotul Banat sudah menunggu kehadiran Arzeti di aula sekolah.
Sekitar pukul 14.00 kegiatan Talk Show Santri Keren pun dimulai, para siswa siswi yang hadir tampak antusias sekali mengikuti Talk Show tersebut. Arzeti yang didaulat sebagai pembicara utama banyak membahas tentang pendidikan karakter, mengenalkan tentang fashion, beretika yang baik, cara berpenampilan (performance) yang baik, tentang cara menjaga kebersihan badan, dan memotivasi siswa siswi untuk berprestasi, serta melanjutkan pendidikan setinggi mungkin. Para siswa siswi terlihat mendengarkan dengan baik materi yang disampaikan.
Agar sesi Talk Show lebih hidup. Arzeti juga menggelar sesi tanya jawab kepada para siswa siswi. Bagi yang benar menjawab pertanyaannya, ia memberikan hadiah kepada siswa tersebut, para siswa siswi juga antusias mengacungkan jari untuk mengajukan pertanyaan kepada Arzeti, bagi mereka yang berani mengajukan pertanyaan, juga diberikan hadiah.
Kepala Sekolah MA Roudlotul Banat, Amirotul Mu’minah mengatakan, jika kegiatan ini diselenggarakan setelah pandemi Covid-19 mereda, dan kegiatan kegiatan offline mulai dilaksanakan lagi. Dan kegiatan Talk Show tersebut sangat dinanti oleh para siswa siswi nya, yang materinya mengajarkan tentang pendidikan karakter, fashion, dan tentang kebersihan.
“Memang setiap hari pendidikan karakter sudah dilakukan oleh guru guru kami, namun dalam kesempatan ini kami mengundang publik figur, yaitu Bu Arzeti agar anak anak bisa langsung mencontoh prestasi beliau, serta pendidikan nya yang tinggi, dan menyerap ilmu ilmu yang disampaikan beliau,” ujarnya.
Dia berharap agar ke depan anak anak mempunyai adab, akhlak yang baik lahir batin, juga cara beretika berbicara yang baik, hormat kepada orang tua.
Reporter Budi