SURABAYA lintasjatimnews – Salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa atau biasa disebut UKM Universtas Bhayangkara yaitu UKPIM (Unit Kreativitas dan Pengembangan Intelektual Mahasiswa) menyelenggarakan festival yang bertempat di Unicorn Creative Space, Jalan Rungkut Industri Kidul No.17 Surabaya. yang bertemakan “Literasi” pada hari Sabtu, 26 November 2022.
Festival yang bertemakan “Literasi” ini bertujuan untuk meningkatkan daya tarik khalayak terhadap membaca dan menulis. Dikarenakan tingkat literasi di Indonesia sendiri masih terbilang rendah.
Menurut Ulung Hananto sebagai narasumber sarasehan mengatakan “Peningkatan literasi di Indonesia memang ada, akan tetapi tingkat persentasenya masih belum tau pasti, dikarenakan prasarana dari pemerintah seperti perpustakaan atau buku masih kurang dan dari kita juga banyak yang belum berminat dengan literasi itu sendiri”
Festival UKPIM kali ini juga sebagai perantara untuk mengenal perihal kekerasan sexual, dikarenakan majalah UKPIM Vol.09 tentang kekerasan sexual dan sekaligus memperingati hari anti kekerasan seksual terhadap wanita pada 25 November.
Serangkaian acara berlangsung meriah, bukan hanya sarasehan mengenai literasi dan kekerasan sekual, melainkan juga ada pameran foto, launching majalah, mini games dan pengumuman lomba esai serta puisi.
“Mungkin dulu literasi itu hanya soal baca dan tulis, tapi sekarang maknanya lebih luas, apalagi sekarang sudah merambah ke praktik kultural yang berkaitan dengan persoalan sosial.
Maka dari itu saya ambil tema literasi ini, biar kita bisa paham literasi itu apa dan gimana perkembangan di Indonesia sendiri” ucap Fian sebagai ketua pelaksana Festival.
Reporter Riafil Ilma