PACITAN lintasjatimnews – Suatu perencanaan pembangunan Desa sejatinya merupakan pondasi bagi sukses atau tidaknya sebuah pembangunan.Melalui perencanaan yang baik dan matang akan menuntun kearah tujuan pencapaian visi serta misi pembangunan Desa.
Sebuah perencanaan pembangunan Desa yang memuat pokok-pokok kebijakan dibuat secara matang, sistematis, partisipatif, efektif dan efisien. Hal ini bertujuan untuk menciptakan pembangunan jangka menengah Desa yang benar-benar terencana dan terukur.
Pada kesempatan ini, Serda Agus W Babinsa Koramil 0801/02 Donorojo Kodim 0801/Pacitan, menghadiri rapat musyawarah pemerintah Desa dalam Penyusunan Rencana Kerja tahun anggaran 2023 bertempat di balai Desa Cemeng Kec. Donorojo Kab. Pacitan, Senin (15/8/2022).
Dalam rapat tersebut Babinsa Koramil 0801/11 Donorojo, menyampaikan dukungan sepenuhnya apa yang menjadi program pemerintah Desa, dalam mewujudkan pembangunan jangka menengah diberbagai sektor.Sehingga pada pelaksanaanya nantinya dapat berjalan baik dan lancar.
“Tujuan utama pembangunan yaitu untuk meningkatkan kualitas hidup serta kesejahteraan masyarakat, untuk itu pemerintah dan masyarakat harus saling bekerja sama dan bekerja keras dalam melaksanakan pembangunan Desa”, kata Babinsa.
“Dalam mewujudkan pembangunan, masyarakat juga memegang peran penting dalam pengambilan keputusan, bukan hanya itu dukungan tenaga, fikiran juga sangat diperlukan guna tercapainya pembangunan menuju Indonesia maju dan sejahtera”, pungkas Babinsa.
Pada kesempatan yang sama Kepala Desa Cemeng, Bapak Sarto mengatakan bahwa, Rencana Kerja Pembangunan (RKP) Desa merupakan dasar penyusunan dan penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APB Desa), yang nantinya akan diusulkan oleh pemerintah Desa kepada pemerintah Kota melalui mekanisme perencanaan pembangunan daerah.
“Semoga dengan adanya rapat perencanaan kerja pembangunan (RKP) ini dapat diperoleh kesepakatan bersama, guna tercapainya pembangunan jangka menengah Desa secara efektif dan efisien, menuju Desa yang maju, mandiri dan sejahtera”, tutur Kades.
Reporter priyo