Siswa Baru, Dikenalkan Lingkungan Dikirab Drum Band Maha Surya

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Siswa baru Perguruan Muhammadiyah Pataman kecamatan Solokuro yang terdiri dari PAUD, MIM, MTsM dan MAM dikenalkan lingkungan. Mereka diajak Pawai Ta’aruf diiringi Drum Band Maha Surya, Kamis (21/7/2022)

Pawai Ta’aruf selain diikuti siswa baru juga diikuti seluruh siswa siswi Perguruan Muhammadiyah Payaman. Adapun rute yang ditempuh sekitar 3 km.

Kegiatan Pawai Ta’aruf menjadi lebih meriah dengan tampilnya Drum Band Maha Surya. Lebih lebih para murid PAUD TK Aisyiyah Bustanul Athfal ikut juga Pawai Ta’aruf dengan tingkahnya yang lucu.

Pawai Ta’aruf ini mendapat simpati dan apresiasi warga desa Payaman. Sepanjang jalan yang dilalui dipadati warga masyarakat untuk menyaksikan Pawai Ta’aruf siswa siswi Perguruan Muhammadiyah Payaman.

Para Dewan Guru dengan sabar mendampingi para siswa siswi yang mengikuti Pawai Ta’aruf. Para kepala lembaga pendidikan Perguruan Muhammadiyah Payaman yakni Suyati SPd kepala PAUD, Bashori SAg kepala MIM 1, Afif Musthofa SE MM kepala MTsM 5 dan M Syafik SPd kepala MAM 6 juga ikut mengawal.

Kepala PAUD Inovasi Aisyiyah Bustanul Athfal Payaman Suyati SPd menjelaskan siswa siswinya diajak Pawai Ta’aruf setelah mengikuti MPLS.

Lanjutnya, MPLS yang dilakukan di lingkungan PAUD meliputi Pengenalan lingkungan sekolah,
Pengenalan ruang ruang,
Pengenalan orang orang yang ada di sekolah dan
Pengenalan APE Luar.

“Alhamdulillah, kegiatan ini mendapat apresiasi dari para orang tua wali murid. Apalagi selama pandemi tidak ada kegiatan outdoor,” jelas kepala PAUD Penggerak ini.

Kepala MTsM 5 Payaman Afif Musthofa MM menjelaskan kegiatan Pawai Ta’aruf merupakan serangkaian kegiatan setelah melaksanakan Fortasi IPM dan MPLS

“Setelah siswa baru mengikuti Fortasi dan MPLS para siswa siswi kita ajak mengikuti Pawai Ta’aruf. Kegiatan ini sekaligus sebagai penanda telah usai Fortasi dan MPLS,” ungkapnya

Sementara itu, Syukran Rachman yang mewakili PRM Payaman melepas peserta Pawai Ta’aruf dengan ucapan bismillah

“Semoga Pawai Ta’aruf ini berjalan dengan lancar dan sukses. Jadikan Pawai Ta’aruf ini sebagai syiar dakwah,” pungkas mantan Camat Solokuro ini

Reporter : Fathurrahim Syuhadi