Cegah Bullying, Dinsos P3A PMD Tuban Lakukan Penyuluhan di SMK PGRI 2

Listen to this article

TUBAN lintasjatimnews – SMK PGRI 2 Tuban siang ini mengadakan sosialisasi Bullying (Perundungan) di Sekolah yang di isi pemateri dari Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak serta Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos P3A PMD) Kabupaten Tuban yang dihadiri langsung oleh Kabid P3A Lusiana, S.STP selaku pemateri dalam acara MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah), Rabu (20/07/2022).

Acara tersebut dimaksudkan agar para siswa terhindar dan mampu mencegah perundungan. diharapkan juga siswa bisa membantu teman yang mengalami perundungan.

Bu Lusi panggilan akrabnya menyampaikan bahwa perundungan atau bullying seringkali terjadi di sekitar kita, tak terkecuali di kalangan remaja.

Lanjut mantan Sekcam Tuban kota ini menjelaskan dampak perundungan bisa mempengaruhi kondisi emosi anak yang bisa berakibat pada turunnya prestasi akademis dan non akademis.

Bentuk bullying bisa bermacam-macam, contohnya dalam bentuk Verbal (Memaki), Nonverbal (Menjulurkan lidah), Physical (Mengunci seseorang dalam ruangan) dan ciber (Mengirim video intimidasi).

“Kita semua ingin lingkungan kita aman, nyaman, dan menyenangkan sehingga, kita bisa bebas belajar dan berkreasi. Dampak perundungan ini sangat berat bagi korban, pelaku, guru, maupun orang tua karena lebih bersifat psikis dan emosional. Efeknya tidak dapat langsung terlihat dan prosesnya bisa berlangsung lama dan perlahan. Untuk itu kita perlu mengenal”, pungkasnya.

Dalam acara MPLS tersebut salah satu siswa Rizki Tegar juga sangat antusias, dia berharap adanya sosialisasi dan pembinaan siswa siswi di SMK PGRI 2 Tuban yang berkelanjutan agar memahami bahayanya kekerasan terhadap anak terutama bullying yang sering terjadi di sekolah.

Reporter : SG