LAMONGAN lintasjatimnews – SMP Ngeri 1 Laren menyelenggarakan MPLS (Masa Pengenalan ingkungan) bagi siswa baru. Diikuti siswa baru sebanyk 40 siswa dan disertai siswa kelas 8 dan 9 sebanyak 90an siswa, Senin (18/7/22).
Kegiatan MPLS ini direncanakan berlangsung selama tiga hari mulai hari Senin hingga Rabu,18-20 Juli 2022.
Pembukaan MPLS ditandai dengan pelepasan balon bertuliskan “MPLS SNESLA” dan penabuhan genderang oleh kepala sekolah, M. Said, S.Pd., M.Pd. Dalam sambutanya Said, menjelaskan tentang pentingnya anak-anak mengikuti kegiatan MPLS.
Mengawali sambutan, Said menyapa para siswa, “Saya ucapkan selamat datang kepada anak-anak, siswa baru SMP Negeri 1 Laren, selamat bergabung dengan keluargan besar SMP Negeri 1 Laren. Tak lupa juga saya ucapkan selamat kembali ke sekolah bagi anak-anak kelas 8 dan 9 yang baru saja menikmati libur akhir tahun pelajaran 2021/2022.”
Said mengajak anak-anak mengawali kegiatan pembelajaran tahun 2022/2023 dengan niat yang sunggguh-sunghuh dan ikhlas, “Mari kita awali kegiatan Pembelajaran di tahun pelajaran 2022/2023 dengan niat yang sungguh-sungguh dan ikhlas menuntut ilmu.”
“Sadari bahwa menuntut ilmu itu merupakan kewajiban, dan tugas kalian yang utama sebagai anak di rumah dan sebagai siswa di sekolah adalah belajar, belajar, dan belajar, yang lain merupakan kegiatan tambahan saja,” lanjut Said.
Saproin, S.Pd. Wakil Kepala Sekolah, menjelaskan bahwa seperti tahun-tahun sebelumnya, sebelum memasuki kegiatan pembelajaran, tiga hari pertama awal tahun pelajaran, anak-anak, siswa baru harus mengikuti kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). Tiga hari pertama ini, anak-anak akan diajak Ibu/Bapak guru beserta kakak-kakak Pengurus OSIS untuk mengenali lingkungan sekolah.
Sementara itu Imam Mahdi, Kaur Bidang Kesiswaan, saat memberikan orientasi di hadapan peserta menyampaikan, “Kalian harus mengenali satu per satu teman-teman kalian yang baru, yang berasal dari berbagai SD dan MI yang berbeda, kalian juga harus mengenali teman kakak kelas kalian di SMP Negeri 1 Laren ini. Tak kalah pentingnya lagi, kalian juga harus mengenali Ibu/Bapak Guru dan tenaga kependidikan di SMP Negeri I Laren ini.
“Kalian juga akan diajak mengenali lingkungan fisik gedung SMP Negeri Laren. Di mana letak ruang kelas/ruang belajar; di mana ruang perpustakaan, toilet, ruang guru, ruang tata usaha, dan sebagainya. Kalian juga perlu memahami tata tertib dan tata krama yang disepakati di lingkungan SMP Negeri I Laren. Kalian juga akan dibimbing Ibu/Bapak guru bagaimana cara belajar yang efketif (belajar yang baik dan tepat), dan sebagainya, papar Imam di hadapan seluruh peserta upacara pembukaan MPLS
Sesuai jadwal yang dipampang di papan pengumuman, peserta MPLS akan menerima berbagai materi dan kegiatan, antara lain
Pertama, Pengenalan sarpras dan lingkungan sekolah,
Kedua, Perkenalan siswa dan Guru serta Tenaga Kependidikan,
Ketiga, Pendidikan Karakter dan Profil Pelajar Pancasila,
Keempat, Cara belajar dan pengenalan metode pembelajaran,
Kelima, Pemecahan masalah, dan
Keenam, Beragam Fungame dan Dinamika Kelompok.
Meski terik matahari pagi sudah mulai menyengat, semua peserta tetap asyik berkegiatan di Lapangan, dengan kegiatan fungame dan yel-yel khas SMP Negeri 1 Laren. Dan mereka tampak ceria dan bahagia.
Upacara Pembukaan dan orientasi kegiatan MPLS dimulai pukul 07.30 dan diakhii pukul 09.00, Selanjutnya peserta beristirahat dan kegiatan berikutnya bertempat di Aula Lantai2 Gedung SMP Neger 1 Laren.
Reporter : Fathurrahim Syuhadi