Family Gathering SMPM Jipat Karangasem Paciran Lamongan Sangat Seru

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Keluarga Besar SMP Muhammadiyah 14 Pondok Pesantren Karangasem (SMPM Jipat) Paciran, Lamongan mengadakan Family Gathering ke Malang dalam mengisi liburan panjang Tahun Pelajaran 2021-2022, Rabu (22/6/2022).

Acara Family Gathering diadakan untuk seluruh warga sekolah bersama anggota keluarga yang meliputi; Guru, Tenaga Kependidikan, Komite Sekolah, Petugas Kebersihan dan Penjaga Kantin Sekolah. Keseluruhan berjumlah 153 peserta dengan disediakan tiga armada bis.

Konsep acara dikemas dengan basis kekeluargaan, agar warga sekolah yang bekerja di SMPM Jipat Karangasem mempunyai rasa memiliki terhadap lembaga dan sebagai sarana untuk silaturahim supaya saling kenal-mengenal antara satu keluarga dengan keluarga lainnya.

Shalahuddin, S.Ag. selaku wakil kepala bidang kurikulum menyampaikan, “Kegiatan Family Gathering dengan tujuan utamanya adalah untuk menjalin dan mempererat ukhuwah Islamiah antar warga sekolah dengan anggota keluarganya, “demikian kata guru Dpk PAI.

Ternyata 98% warga sekolah antusias dan merespon positif kegiatan tersebut. Hal ini terlihat dari pantauan langsung reporter lintasjatimnews selama dalam perjalanan, begitu juga saat di lokasi saat di lokasi wisata Sumber Maron dan Taman Langit terlihat keceriaannya dalam menikmati kegiatan.

Drs. Abdul Wahab, M.Pd. salah satu guru senior di SMPM Jipat mengatakan, “Saya sangat puas dan senang dengan kegiatan Family Gathering tahun ini. Sayang sekali, saya hanya bisa mengajak istri dan satu anak. Kalau mengetahui acaranya senang dan seru akan saya semuanya, “demikian katanya.

Agenda kegiatan Family Gathering mestinya diselenggarakan tahun 2021, karena pandemi Covid-19 sehingga acara tertunda dan baru tahun ini (2022) baru bisa dilaksanakan.

Harapan warga sekolah acara serupa bisa dilaksanakan kembali di tahun depan dengan tujuan wisata yang berbeda. Begitu juga kualitas kegiatan bisa ditingkatkan.

Reporter: Ali Efendi