Danramil 24/Puhpelem : Perlu Adanya Dukungan Dan Kesadaran Bersama Memutus Rantai Penyebaran Covid-19

Listen to this article

WONOGIRI (lintasjatimnews.com) – Guna memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya yang ada diwilayah Kecamatan Puhpelem, anggota Koramil 24/Puhpelem rutin melaksanakan kegiatan, baik berupa sosialisasi maupun dalam bentuk operasi penegakan disiplin protocol kesehatan.

Anggota Koramil 24/Puhpelem Sertu Agus dan Serda Dani, Senin (19/10/2020) melaksanakan penegakan disiplin di daerah jalan Giriharjo, Desa Nguneng, Kecamatan Puhpelem.

Dijelaskan Sertu Agus, dalam penegakan disiplin, masih dijumpai masyarakat yang tidak menerapkan protocol kesehatan dengan tidak menggunakan masker, untuk itu kami mengedepankan upaya persuasif dengan menghimbau agar masyarakat mematuhi semua prokotol kesehatan.

Selain memberikan himbauan kepada warga yang tidak memakai masker, anggota Koramil 24/Puhpelem juga memberikan masker secara gratis.

Ditempat terpisah, Danramil 24/Puhpelem Kapten Inf Tono menyampaikan, setiap harinya kita perintahkan kepada para Babinsa agar melaksanakan sosialisasi maupun penegakan disiplin, untuk mendorong masyarakat agar lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

“Perlu adanya dukungan serta kesadaran bersama dalam menerapkan protocol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari guna memutus rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Puhpelem “, pungkas Danramil. (Arda 72).

Tinggalkan Balasan