LAMONGAN lintasjatimnews – Program Studi D3 Farmasi Universitas Muhammadiyah Lamongan (Umla) mengadakan kegiatan bakti sosial kesehatan, Selasa (7/6/2022) di MI Muhammadiayah 01 Kebalandono.
Bakti sosial tersebut diikuti dua lembaga yaitu, MI Muhammadiyah 01 Kebalandono dan TK Aisyiyah VIII Kebalandono.
Dengan mengusung tema “mencegah lebih baik dari pada mengobati (sehat itu mahal)”. kegiatan tersebut bejalan dengan lancar, sukses, dan membawa manfaat untuk wali murid dan masyarakat kebalandono.
Miftakhurrohma kepala TK Aisyiyah VIII mengucapkan terimakasih dan pengahargaan yang setingi-tingginya kepada Kepala prodi D3 Farmasi Umla yaitu bapak Bintang MFarm, Apt yang sudah memberikan kesempatan kepada TK Aisyiyah VIII guna untuk mengikuti bakti sosial.
Sedangkan Kepala MI Muhammadiyah 01 Kebalandono bapak Yasuf Ismail mengatakan, Kami telah melihat dan merasakan sebuah pemandangan yang indah dalam rangkaian sebuah kegiatan bakti sosial Kesehatan yang di lakukan oleh adik-adik Himpunan Mahasiswa D3 Farmasi Umla.
“Ternyata kegitan tersebut mendapat simpati dan respon yang positif dari masyarakat Kebalandono Babat Lamongan,” katanya.
Ketua Kwarda Hizbul Wathan Lamongan tersebut juga berharap tidak cukup kegiatan ini saja, tapi kedepannya bisa dilakukan beberapa kegiatan lain, bukan hanya di Prodi faramasi saja, tapi di prodi-prodi yang lain, termasuk prodi pendidikan dari Umla.
“Dengan harapan bisa membantu kami dalam proses pengembangan pendidikan di lembaga kami,” ujar Yusuf Ismail.
Reporter: Alfain Jalaluddin Ramadlan