Sande Ariawan Kepala SMP Muhammadiyah 1 Babat 2022-2026

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – SMP Muhammadiyah 1 Babat atau lebih dikenal dengan SMP Mutuba mempunyai nahkoda atau kepala sekolah baru masa bhakti 2022-2026.

Acara pelantikan sekaligus serah terima jabatan dari kepala sekolah lama Sholihah SPd kepada kepala sekolah yang baru Sande Ariawan SPd dipimpin oleh Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Babat KH Drs Abdul Ghofar MM.

Acara dilaksanakan pada hari Selasa (1/3/2022) di aula sekolah dengan dihadiri oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Babat beserta Majelis Dikdasmen dan seluruh dewan guru dan karyawan sekolah.

KH Abdul Ghofar dalam amanatnya mengatakan
Semua jabatan itu penting, baik Kepala Sekolah, Wakil Kepala, Guru, Karyawan maupun bagian keamanan menjadi satu kesatuan demi perkembangan SMP Mutuba.

Tidak boleh saling menyalahkan didalam organisasi/ lembaga karena semua adalah milik pesyarikatan ujarnya.

Lanjutkan program yang sudah baik dan tambahkan program menarik yang membuat masyarakat tertarik tambahnya.

Jabatan apa saja itu adalah amanah. Orang yang baik haruslah menunaikan amanah dengan sebaik-baiknya pesannya.

Kepala sekolah yang baru Sande Ariawan pada sambutannya mengatakan amanah yang tidak ringan bagi saya. Ibarat Kapal, tentu ada Nahkodanya. Apalah arti Nahkoda tanpa awak kapal.

Mohon bantuannya untuk semua civitas SMP Muhammadiyah 1 Babat, mari bersama-sama melangkah, melanjutkan apa yang sudah menjadi program terbaik ini ujar sekretaris Kwarda Hizbul Wathan Lamongan.

Reporter : Ried