Apel pagi sebelum bekerja, cerminan disiplin dan tanggungjawab dalam tugas

Listen to this article

SURAKARTA (lintasjatimnews) –  Pelaksanaan TMMD Reg ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo sudah hampir 2 minggu berjalan, hingga hari ini tak ada kendala yang berarti dalam pelaksanaannya. Sudah menjadi Protap Satgas TMMD Reguler ke-112 Kodim 0726/Sukoharjo ke 112, di desa Majasto, Tawangsari, Sukoharjo, setiap pagi selalu melaksanakan apel pagi. (27/09/21)

Apel pagi dilaksanakan di masing-masing Sasaran termasuk di Pos Kostis TMMD Reguler 112 Kodim 0726/Sukoharjo. Hari ini, Senin (27/09) bertempat di halaman Balaidesa Majasto yang menjadi Pos Kotis TMMD Reg. dilaksanakan apel pagi sebelum bekerja.

Apel pagi ini dilaksamakan untuk memberikan informasi penting terkait TMMD, instruksi serta arahan yang diperlukan sebelum mengerjakan kegiatan fisik, termasuk evaluasi apa yang telah dikerjakan sebelumnya.

Hadir dalam apel pagi sebelum bekerja diantaranya anggota Kodim 0726/Sukoharjo, Anggota Polres Sukoharjo serta Linmas desa Majasto. Sementara itu Anggota Satgas TMMD dari Yonkav 2/TC, TNI AU dan anggota Yon Zipur, melaksanakan apel pagi di depan barak dan sebagian lagi di lokasi sasaran fisik yang sedang dikerjakan.

“Kita bersyukur pagi ini kita tetap dalam keadaan sehat, sehingga bisa bersama-sama menelesaikan sasaran fisik TMMD, hari ini hadir personel dari Polres Skoharjo termasuh dar Linmas desa, kita bersinergi dengan anggota Satga lain, menuju sasaran fisik yang telah kita bagi,” tukas Serma Sajimo, pengambil apel saat itu.

Menurut Pjs. Danramil 04 Tawangsari Kapten Inf Ismail, kedisiplinan apel merupakan cerminan kedisiplinan kerja serta cerminan rasa tanggung jawab sebagai anggota TNI dalam mengemban tugas, dalam hal ini tugas untuk meneyelesaikan sasaran fisik maupun non fisik TMMD Reguler ke-112.

“Hari ini para peserta apel di Pos Kotis ini kita arahkan melanjutkan pengecoran rabat betonjalan Dk.Sigobang – Dk. Siblarak, semoga pengerjaan sasaran ini berjalan lancar, aman sehingga akan segera dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat Majasto dan sekitarnya,” tukas Kapten Inf Ismail. (Agus Kemplu)