SIDOARJO (lintasjatimnews.com) – Guna kelancaran dan kesuksesan Latihan Armada Jaya XXXIX TA. 2021, prajurit Brigif 2 Marinir melaksanakan kegiatan doa bersama di Masjid Jannatin Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (25/06/2021).
Kegiatan yang dihadiri oleh Perwira Staf dan Dansatlak serta diikuti prajurit Brigif 2 Marinir tersebut diawali dengan sholat Jumat, dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin oleh Letkol Laut (KH) Enjang Jaelani, Paroh Koarmada II.
Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung menyampaikan bahwa doa bersama tersebut dilaksanakan dalam rangka memohon berkah dan keselamatan untuk seluruh prajurit TNI AL dan Korps Marinir selama melaksanakan latihan puncak TNI AL, latihan Armada Jaya XXXIX TA. 2021, sekaligus memohon agar terhindar dari wabah Covid-19. (Ishak/Dispen kormar)