Penyekatan dan Tes Swab di Hari Ketiga di Pos Suramadu Masih Berlangsung

Listen to this article

SURABAYA (lintasjatimnews.com) – Suasana dihari ke tiga penyekatan dan tes swab di pos Suramadu, Jalan HM Noer masih berlangsung (08/06/2021).

Dalam penyekatan dan swab tes. Khususnya bagi pengendara dari arah Madura menuju Surabaya, berlangsung tertib dan lancar meskipun tadi pagi ada salah satu warga Madura yang menolak swab dan sempat ada keributan dengan petugas.

Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 karena mobilitas masyarakat dari Madura ke Kota Surabaya.

Bagi pengendara dengan KTP asal Madura, saat itu langsung dilakukan swab. Kecuali pengendara dengan keperluan bekerja di Kota Surabaya, yang wajib dibuktikan dengan surat keterangan dari perusahaan yang bersangkutan.

Dari pantauan Media lintasjatimnews.com pelaksanaan penyekatan dan swab tes yang telah berjalan mulai beberapa hari lalu ini tampak petugas sibuk mengatur dan menghimbau para pengemudi maupun penumpang untuk melaksanakan tes swab, khususnya bagi warga Madura.

Adapun yang bukan warga Madura juga juga sebagian ikut di swab. contohnya Pak Andi (40) pria asal Sidoarjo yang bekerja di perusahaan Bumi Putra di Madura.

Beliau menuturkan kepada kami, awak media lintasjatimnews.com Bahwa Dia ikut terjaring operasi swab ini walaupun sudah menunjukkan KTP nya yang berdomisili di Kota Sidoarjo.

” Alhamdulillah saya Negatif, dan surat tes swab ini akan menjadi bukti kalau perjalanan nanti sewaktu bekerja di Madura pulang – pergi bisa lancar tampa hambatan ” ujarnya.

Dalam situasi sekarang ini di pos penyekatan Suramadu tampak para petugas masih sibuk melaksanakan tugasnya dan berlakunya penyekatan dan tes swab ini belum ditentukan kapan berakhirnya. (Najib).