Babinsa Bantu Bangun Talud Irigasi, Wujudkan Ketahanan Pangan

Listen to this article

SRAGEN lintasjatimnews – Babinsa Kliwonan Koramil 03/Masaran Kodim 0725/Sragen Sertu Mawan Yulianto bahu-membahu membangun talud irigasi di Desa KliwonanKec. Masaran. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Babinsa dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang pertanian.(31/10/24)

Pembangunan talud ini sangat penting untuk menjaga kelancaran aliran air irigasi, mencegah erosi, dan meningkatkan produktivitas lahan pertanian.

“Pembangunan talud ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan di Desa Kliwonan. Dengan terjaganya aliran air irigasi, para petani dapat menanam padi dan palawija dengan lebih optimal,” ujar Mawan.
Selama proses pembangunan, Babinsa aktif berkoordinasi dengan warga dan perangkat desa untuk memastikan kelancaran kegiatan. Ia juga memberikan motivasi dan semangat kepada warga agar pembangunan talud dapat diselesaikan tepat waktu.

“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa yang telah membantu kami dalam membangun talud irigasi ini. Dengan adanya talud ini, kami berharap hasil panen kami akan lebih baik dan kesejahteraan kami meningkat,” ungkap Narno, salah satu warga yang ikut berpartisipasi dalam pembangunan talud.

(Agus Kemplu)