Rayakan 1 Muharram, Bupati Lamongan Serahkan Insentif Kepada Guru Ngaji, Pengurus Ponpes dan Takmir Masjid

Listen to this article

LAMONGAN, lintasjatimnews – Merayakan 1 Muharram 1446 Hijriyah Bupati Lamongan menyerahkan insentif kepada guru ngaji, pengurus ponpes dan takmir masjid. Kegiatan Peringatan ini bertempat di alun alun Lamongan, Ahad (7/7/2024)

Selain itu juga, Bupati Lamongan Yuhronur menyerahkan intensip kepada imam mushola, modin, takmir masjid, rohaniawan Hindu, dan rohaniawan Kristen

Secara terperinci insentif yang diserahkan Bupati Lamongan terdiri dari 12.278 orang guru ngaji, 4.911 orang imam musholla, 2.417 orang Modin, 387 orang pengurus pondok pesantren, 1 orang rohaniawan Hindu, 16 orang rohaniawan Kristen, serta 1.991 orang takmir masjid.

Merayakan Pergantian Tahun dari 1445 menuju 1446 Hijriyah Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak masyarakat untuk terus melakukan muhasabah, memperbaiki juga mengevaluasi diri. Selain itu, juga mengajak untuk menyempurnakan kebaikan yang telah dilakulan di tahun sebelumnya menjadi lebih baik di tahun kedepannya.

Lanjut Bupati kelahiran kecamatan Karanggeneng ini, pada hari ini kita akan menjadi saksi terhadap pergantian tahun Hijriyah dari tahun 1445 Hijriyah ke tahun 1446 Hijriyah.

“Momentum ini terus kita laksanakan untuk menjadikan tempat dan wahana muhasabah, evaluasi diri, sekaligus menguatkan tekad dan niat untuk melakukan, mengisi hari-hari ke depan di tahun-tahun yang akan datang,” ungkap mantan Sekda Lamongan ini

Doktor lulusan Universitas Brawijaya Malang ini mengajak untuk tidak mengulang kembali kesalahan-kesalahan di masa lampau. Ia berharap hal tersebut akan mampu menjadi motivasi dan semangat masyarakat untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi.

Lebih lanjut, pergantian tahun kali ini memang akan diisi dengan Ngaji Bareng Bersama Gus Iqdam. Saya yakin tentu ini akan memberikan semangat dan motivasi kepada masyarakat.

“Dengan melakukan muhasabah dan evaluasi diri sehingga hal yang tidak baik di tahun 1445 Hijriyah ini akan terus disempurnakan diperbaiki dan kebaikan-kebaikan yang ada di tahun lalu. Terus kita bawa sebagai sumber spirit untuk terus menjadi lebih baik dan lebih baik lagi,” pungkasnya

Reporter Fathurrahim Syuhadi