Halal Bi Halal dan Milad Aisyiyah ke 107 PDA Surabaya

Listen to this article

SURABAYA lintasjatimnews.com – Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya menyelenggarakan Halal Bi Halal dan Milad Aisyiyah ke 107, Dihadiri oleh Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiyah Jawa Timur, Dra Dalilah Candrawati, M.Ag, bertempat di Auditorium AR Fakhruddin SD Muhammadiyah 11 Surabaya, Ahad 12/5/2024.

Acara yang bertemakan ‘Memperkokoh dan Memperluas Dakwah Kemanusiaan Semesta’ ini di hadiri oleh 32 Cabang Aisyiyah se Surabaya, sebanyak 310 orang undangan yang hadir, dengan Pimpinan Cabang Aisyiyah Krembangan sebagai tuan rumah.

Pimpinan Cabang Krembangan sebagai tuan rumah menyiapkan berbagai hal untuk mensukseskan acara Halal Bi Halal tersebut, aneka hidangan dari Soto ayam, rawon dan gado-gado disiapkan dalam menyambut tamu-tamu yang hadir dari Pimpinan Cabang Aisyiyah lain se Surabaya.

Hj Alifah Hikmawati, S.Th.I, ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya menyampaikan rasa terimakasih kepada Pimpinan Cabang Aisyiyah Krembangan sebagai tuan rumah pada acara Halal Bi halal dan Milad Aisyiyah ke 107 serta acara Periodik Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya.

Dan tak lupa menyampaikan ungkapan, “Terimakasih kami sampaikan kepada segenap seluruh Pimpinan Daerah Aisyiyah serta majelis, dan seluruh Pimpinan Cabang Aisyiyah se Surabaya, yang pada hari ini juga hadir adik terkecil kita yaitu Pimpinan Cabang Aisyiyah Benowo, Mohon doanya supaya Pimpinan Cabang Aisyiyah Benowo segera di resmikan yang berdiri pada tahun 2024 ini”

“Dengan berdirinya cabang Benowo, berarti sudah lengkaplah seluruh cabang yang ada di kota Surabaya ini” kata Alifah Hikmawati dengan bahagia.

“Bulan Syawal sudah berakhir, tapi tidak ada jeleknya jika kita mengadakan Halal Bi Halal walau Syawal sudah berakhir, saya atas nama Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya mengucapkan jazakumullah Khairun Katsir, Taqobbalallahu Minna Wa Minum”, ucap Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya dalam sambutannya.

Dan para hadirin yang hadir pun dengan serentak menjawab dengan mengucapkan, “Taqobbal Yaa Kariim”.

“Semoga amal ibadah berupa Ghiroh untuk memajukan Aisyiyah kota Surabaya ini, di ijabah sebagai amal Sholeh dan insya Alloh akan mendapatkan syurga” Doa Alifah Hikmawati penuh rasa syukur.

Halal Bihalal dan Milad Aisyiyah ke 107 ini juga dikemas oleh Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya dengan rapat Periodik, laporan program kerja sudah di siapkan dan di laporkan oleh Sekretaris Pimpinan Daerah Aisyiyah Surabaya, Dra Shohifah, M.Pd.I.

Berbagai laporan program sudah di bacakan, sebagai acuan program yang harus juga di laksanakan oleh seluruh cabang Aisyiyah se kota Surabaya, berakhirnya acara menambah semangat bagi perempuan-perempuan Aisyiyah berkemajuan untuk tetap menjalankan tugas sebagai Aisyiyah dengan dakwah sesuai dengan tema pada acara tersebut.

Reporter : Heni