MADIUN lintasjatimnews – Koramil 0803-16/Wonoasri menerima kunjungan edukatif anak-anak dari tiga Taman Kanak-Kanak (TK) di wilayah Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Danramil 0803-16/Wonoasri Kapten Inf Muslikin bersama anggota.
Anak-anak yang berkunjung berasal dari TK Desa Jatirejo, TK Desa Plumpungrejo, dan TK Desa Banyukambang. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengalaman belajar sekaligus mengenalkan lingkungan dan fungsi Kantor Koramil kepada anak-anak sejak usia dini.
Danramil Kapten Inf Muslikin menjelaskan, kunjungan tersebut merupakan bagian dari program sekolah untuk mengenalkan dunia militer serta memberikan pemahaman awal tentang peran Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam menjaga kedaulatan negara dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.
Antusiasme anak-anak terlihat jelas selama kegiatan berlangsung. Wajah-wajah polos dan ceria tampak penuh semangat saat menyaksikan langsung peragaan gerakan baris-berbaris oleh anggota Koramil. Selain itu, anak-anak juga mendapatkan pengenalan wawasan kebangsaan dengan metode yang sederhana dan menyenangkan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapten Inf Muslikin menyampaikan pesan motivasi kepada anak-anak agar selalu bersemangat dan rajin belajar demi meraih masa depan yang cerah.
“Anak-anak harus rajin belajar agar menjadi generasi yang cerdas dan berakhlak. Selain itu, disiplin perlu ditanamkan sejak dini dalam kehidupan sehari-hari. Yang tidak kalah penting adalah sikap saling menghormati, karena itu memiliki nilai yang sangat penting dalam bermasyarakat,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa sebagai generasi penerus bangsa, anak-anak harus memiliki cita-cita yang tinggi dan berani berusaha keras untuk mewujudkannya.
“Kalian adalah generasi muda penerus bangsa. Milikilah impian besar dan terus berusaha agar apa yang dicita-citakan kelak dapat terwujud,” tambahnya.
Kegiatan kunjungan tersebut tidak hanya memberikan edukasi tentang dunia TNI, tetapi juga menanamkan nilai-nilai cinta tanah air, kedisiplinan, serta kebersamaan sejak usia dini. Acara ditutup dengan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan.
Repoter: andik








