PACITAN lintasjatimnews – Sebagai wujud kecintaan kepada Rasulullah SAW, Babinsa Koramil 0801/10 Punung Serda Yusuf Ashari bersama Forkopimca Punung menghadiri acara peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang dirangkaikan Walimatus Safar Umroh 1447 H/2026 M di masjid Subu Salam pada Jumat (16/01/2026) Malam, di Dusun Kedung Menjangan, Desa Sooka, Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Punung Puji Haryono, Kepala Desa Sooka Eko Wahyudi, Ketua Panitia Misgino, Bhabinkamtibmas Aipda Mansyur, Perwakilan koramil 10 punung Serda Yusuf Ashari, KH.samsudin, Ustad Sukatmo Nurohman, S.Pd., M.Pd, Perwakilan KKN Mahasiswa UGM di Desa Sooka, Jama’ah Desa Sooka.
Acara di awali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an, Sambutan ketua panitia Misgino, Sambutan KH. Samdudin, Pembacaan masyarakat yang terpilih berangkat Umroh dan mendoakan keselamatan serta kelancaran ibadah jamaah yang akan berangkat ke tanah suci, Sambutan Camat punung Puji Haryono.
Memasuki acara inti yaitu ceramah yang di isi oleh Ustad Sukatmo Nurohman, S.Pd., M.Pd. tentang Isro Mi’roj, Dalam Tausiyahnya menyampaikan peristiwa Isra’ Mi’raj yang merupakan Peristiwa yang sangat luar biasa dan hanya dialami oleh Baginda Nabi Besar Muhammad SAW, ini juga mengandung makna tentang penghambaan diri manusia kepada Sang pencipta alam semesta sekaligus perintah langsung untuk melaksanakan ibadah shalat 5 Waktu kepada Baginda Nabi Muhammad SAW.

“Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, semoga kita semua dapat terus bersyukur atas segala nikmat yang diberikan, serta ikhlas dan tawakal menghadapi ujian, untuk itu mari tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT,” ajaknya.
Semntara itu Babinsa Koramil 0801/10 Punung Serda Yusuf Azhari pada kesempatannya usai kegiatan berlangsung mengatakan bahwa kegiatan ini sangat tepat sekali sebagai siraman qolbu agar setiap insan yang beriman akan bertambah keimanannya.
Selain itu ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini juga sebagai Ajang Silaturahmi warga dalam kontek Ukhuwah Islamiah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Saya mengajak melalui peringatan ini mari kita perkuat keimanan kita kepada Allah SWT jangan sampai batal syahadat kita,” tutup Serda Yusuf.
Kegiatan tersebut ditutup dengan doa bersama dan melalui kegiatan ini, diharapkan menguatkan keimanan dan ketaqwaan seluruh umat muslim khususnya di Desa Sooka, kecamatan Punung semakin kokoh.
Reporter: krisna








