PACITAN lintasjatimnews – Asrendam V/Brawijaya Kolonel Kav Yudi Suryatin, S.IP., M.Si., M.Han didampingi Dandim 0801/Pacitan Letkol Arh Imam Musahirul, S.H., M.I.P dan rombongan tim survei dari Kodam V/Brw serta perwira staf Kodim 0801/Pacitan malakukan Survei Lokasi Rencana Pembangunan Yon Teritorial Pembangunan (TP) tahap III Ta.2026, di wilayah Kabupaten Pacitan, pada Senin (12/01/2026).
Dalam kegiatan survei rencana pembangunan Yon TP tersebut Dandim 0801/Pacitan Letkol Arh Imam Musahirul, S.H., M.I.P melaksanakan paparan singkat terkait lokasi rencana pembangungan Yon TP Tahap III Ta.2026 diruang data Makodim 0801/Pacitan pada pukul 08.00 Wib kepada Asrendam V/Brawijaya Kolonel Kav Yudi Suryatin, S.IP., M.Si., M.Han.
Kemudian rombongan pada pukul 09.00 Wib melaksanakan survei diawali menuju Wisma Atlit Pacitan Kelurahan Sidoharjo, Kec./Kab. Pacitan didampingi Dandim 0801/Pacitan meninjau kelayakan lokasi dan bangunan yang rencana akan dijadikan Marsheling Area (MA) untuk droping personel.
Survei dilanjutkan pada sejumlah titik yang direncanakan menjadi kawasan Rencana Pembangunan Yonif TP, beberapa lokasi titik lahan Rencana Pembangunan Batalyon TP (Teritorial Pembangunan) tahap III Ta.2026 dilahan Perhutani berlokasi di Desa Ngadirjan, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan dengan luas lahan 65,9 HA.
Kemudian dilanjutkan survei ke titik Koordinat serta mengecek kelayakan lokasi yang akan didirikan Batalyon TP tahap III Ta.2026, termasuk akses jalan alternatif dan fasilitas umum di sekitar lokasi dilahan Perhutani yang berlokasi di Desa Ngadirjan, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan dengan luas lahan 65,9 HA, hal ini menjadi bagian penting dalam memastikan dukungan infrastruktur dasar sebelum memasuki tahap pembangunan.

Pada kesempatan tersebut Asrendam V/Brw Kolonel Yudi Suryatin menegaskan bahwa Rencana Pembangunan Yon TP (Teritorial Pembangunan) Tahap III Ta 2026 ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat pertahanan wilayah sekaligus meningkatkan kualitas pembinaan teritorial TNI AD.
Sementara itu Mantri Perhutani dan juga Kades Pringkuku menyampaikan komitmen penuh pemerintah daerah dalam mendukung rencana pembangunan satuan baru tersebut, baik dari aspek penyediaan lahan maupun pemenuhan persyaratan administratif.
Kemudian Dandim 0801/Pacitan Letkol Arh Imam Musahirul, S.H., M.I.P pada kesempatan tersebut juga menegaskan bahwa kegiatan mendampingi Asrendam V/Brw beserta rombongan hari ini dalam malaksanakan survei lokasi Rencana Pembangunan Yon TP (Teritorial Pembangunan) Ta. 2026 diwilayah Pacitan berjalan lancar, tertib dan aman.
“TNI AD dalam hal ini kodim 0801/Pacitan serta Pemerintah Kabupaten Pacitan berkomitmen memperkuat koordinasi dengan komando atas serta sinkronisasi program guna memperlancar seluruh tahapan Perencanaan hingga terwujudnya pembangunan Yon TP (Teritorial Pembangunan) tahap III Ta.2026, “ujar Dandim.
Dengan hadirnya satuan ini yaitu rencana pembangunan Batalyon TP (Teritorial Pembangunan) diharapkan memberikan kontribusi signifikan bagi peningkatan pertahanan, kesejahteraan, dan pemerataan pembangunan di wilayah Kabupaten Pacitan.
Reporter: krisna








