Giat Peserta Diklat PM Kelas Guru SD Lamongan 7 Mantapkan Praktik Pembelajaran Mendalam Menuju Talk Show dan Showcase

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews — Pelaksanaan In Service Training ke-2 (In-2) Diklat Pembelajaran Mendalam bagi Guru SD Kelas Lamongan 7 di hari kedua diakhiri dengan musyawarah mempersiapkan talk show dan Showcase (30/11/2025). Kegiatan yang dibagi dalam empat hari ini menjadi bagian penting dari rangkaian Diklat Pembelajaran Mendalam Tahap II yang telah berlangsung sejak 30 Agustus 2025.

Pada hari pertama, peserta mengikuti kegiatan di kelas masing-masing dengan fokus mengidentifikasi, mengevaluasi, dan merefleksi hasil On The Job Training (OJT). Para guru juga mendiskusikan praktik baik pembelajaran mendalam yang telah mereka terapkan pada siswa, sekaligus menyamakan persepsi tentang indikator praktik baik yang menunjukkan karakteristik pembelajaran mendalam.

Selain itu, peserta saling berbagi strategi dalam mengatasi kendala yang ditemukan selama proses implementasi. Proses diskusi berlangsung aktif dan dipandu oleh dua fasilitator:

• Ika Mei Puji Rahayu, M.Pd., Kepala SDN 1 Candisari, Kecamatan Sambeng, yang dikenal sebagai alumni Guru Penggerak, berkarakter energik, cakap, dan lincah.
• Muhammad Said, S.Pd., M.Pd., Kepala SMPN 3 Babat, fasilitator berpengalaman yang tahun depan memasuki masa purna tugas dan dan menyebut dirinya sebagai “kolonial” karena usianya yang akan memsuki purnadinas.

Kedua fasilitator memberikan arahan, penguatan konsep, serta pendampingan teknis agar guru mampu melihat kembali praktik pembelajaran dengan perspektif yang lebih reflektif.

Memasuki hari kedua (30/11/2025), sejumlah peserta terpilih menyampaikan presentasi berbagi praktik baik di hadapan rekan sejawat.

Masing-masing menyajikan pengalaman mengimplementasikan pembelajaran mendalam sebagai berikut:

  1. Fifri Ardiayanti, S.Pd. menyajikan praktik baik Pembelajaran Mendalam dengan Topik Sistem Tata Surya.
  2. Khafita Wahdatul Khoiroh, S.Pd. menyajikan praktik baik Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Materi Fakta dan Opini, Kelas VI.
  3. Zuroidatul Rosyidah, S.Pd.I., Gr. menyajikan praktik baik Pembelajaran Mendalam melalui Proyek Diorama Peraturan Pendidikan Pancasila, Kelas II.

Setiap presenter memaparkan proses, strategi, tantangan, serta dampak pembelajaran terhadap peserta didik. Setelah pemaparan, fasilitator memberikan umpan balik terstruktur, kemudian peserta lain turut memberi tanggapan sesuai arahan fasilitator, sehingga suasana kelas menjadi forum pembelajaran profesional yang hidup dan kolaboratif.

Sebelum kegiatan hari kedua ditutup, para peserta melakukan musyawarah untuk mempersiapkan pelaksanaan In-2 hari ketiga dan keempat yang akan berlangsung pada 6–7 Desember 2025. Pada dua hari tersebut peserta akan fokus pada persiapan Talk Show dan Showcase, sebagai puncak Diklat Pembelajaran Mendalam Tahap II.

Acara puncak akan digelar pada 7 Desember 2025 di GOR Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, menghadirkan rangkaian tampilan, pameran hasil karya, serta diskusi inspiratif mengenai implementasi pembelajaran mendalam.

Kelas Lamongan 7 sendiri telah menyiapkan rancangan properti stan untuk Showcase dan menyusun penampilan tari yang akan ditampilkan pada sesi pembukaan kegiatan.

(Redaksi)