LINGGA lintasjatimnews – Final Perhelatan turnamen bola voli Lanjut Cup 2024 telah usai, untuk kategori Putri tim bola voli JPS menurunkan 4 tim terdiri dari 2 tim Junior dan 2 tim gabungan Junior dan senior, tornamen bola Voli tersebut di Desa Lanjut, Kecamatan Singkep Pesisir, Kabupaten Lingga, Kepri, 17/1/25.
Diseal-sela pembagian hadiah pelatih JPS Mayardi yang akrab di panggil Jayak saat diwawancara menyampaikan rasa bangganya atas capaian ini, 2 tim besutannya tembus final sehingga JPS A vs JPS C bertemu di partai final,
Apresiasi yang yang luar biasa disampaikan kepada seluruh pemain atas keberhasil ini tentu ini tidak mudah di capai, ini adalah hasil dari latihan rutin yang dijalankan secara konsisten.
Pada kesempatan ini saya juga mengucapakan selamat kepada Dhea karena bisa tampil baik sehingga terpilih menjadi Pemain Terbaik dalam event ini, Dhea merupakan pemain senior dari tim JPS A. Tegasnya
Lanjut Partai final ini juga menjadi menarik karena masing – masing tim diperkuat oleh Mak dan anak sehingga partai final mempertemukan mak
” Jumaliawati / Budi “di tim JPS C melawan anaknya Ranitya ” Tya ” di tim JPS A. di tempat terpisah Nur pemain JPS A dan Rika pemain JPS C menyampaikan ucapan Terima kasih kepada pelatih dan senior atas bimbingan selama latihan sehingga Nur dan Rika bisa masuk dalam Tim dan masuk final.
“Melalui whatsapp saat dimintai tanggapannya Munzilin Hasibuan, S.I.P pelatih voli lingga yang beberapa waktu yang lalu di tunjuk menjadi Asisten Instruktur dalam pelatihan pelatih dan wasit daerah di provinsi kepri yang juga pelatih bola voli yang saat ini konsen melatih tim Putri.
sebelum melatih tim Putri Munzilin sempat melatih tim voli putra Lingga dan berhasil menyumbang medali pada tiga kali perhelatan Porprov Kepri yaitu Porprov 2014 Tg. Balai raih Perunggu, 2018 Tg. Pinang raih Perunggu dan 2022 Bintan raih Perak,
ucapan selamat disampaikan kepada JPS atas raihan Juara 1 dan Juara 2 pada turnamen lanjut Cup 2004. Kemenangan ini juga terasa spesial karena tim JPS pemainnya anak – anak lokal Kabupaten Lingga, ungkap munzilin hasibuan
Lanjut harapan saya semoga Club JPS tetap konsisten membina dan selalu percaya dengan kemampuan anak didiknya dalam mengikuti setiap turnamen.
Untuk para pemain jangan cepat puas jangan jumawa tetap semangat latihan untuk meraih prestasi lebih tinggi lagi karena majumu tergantung pada dirimu.ungkapnya
Tambahan Selamat juga disampaikan kepada masyarakat desa lanjut atas suksesnya pelaksanaan turnamen Lanjut Cup 2024.
(Mhmmd)