Komisi A DPRD Jatim Tinjau Kesiapan Pengamanan Tahun Baru 2025 di Polres Gresik

Listen to this article

GRESIK lintasjatimnews.com – Polres Gresik menerima kunjungan kerja Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur.Jumat (27/12/2024). Kunjungan ini guna memantau kesiapan pengamanan menjelang perayaan Tahun Baru 2025 di Kabupaten Gresik.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Rupatama SAR Polres Gresik ini dihadiri oleh jajaran pimpinan DPRD Jatim serta aparat kepolisian setempat.

Rombongan Komisi A DPRD Jatim dipimpin oleh Wakil Ketua VI DPRD Jatim, Sri Wahyuni, S.Kep.Ns. (Fraksi Demokrat), bersama 12 anggota lainnya. Sementara itu, dari pihak Polres Gresik, kegiatan dipimpin oleh Wakapolres Gresik, Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, S.I.K., M.H., mewakili Kapolres Gresik AKBP Arief Kurniawan, S.I.K.

Kapolres Gresik AKBP Arief Kurniawan, S.I.K, melalui Wakapolres Gresik Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, S.I.K., M.H., memaparkan situasi keamanan di wilayah hukum Polres Gresik yang saat ini dinilai kondusif. Kondisi tersebut, menurutnya, merupakan hasil penerapan strategi pengamanan preemtif, preventif, dan represif yang melibatkan kerja sama lintas instansi.

“Untuk memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025 berjalan aman, Polres Gresik telah menggelar Operasi Lilin 2024 yang berlangsung sejak 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Sebanyak 320 personel gabungan dari Polri, TNI, Satpol PP, dan instansi terkait dikerahkan untuk pengamanan. Selain itu, enam pos pengamanan dan pelayanan disiapkan di berbagai titik strategis,” paparnya.

Ada empat Pos Pengamanan (Pos Pam): Manyar, Legundi Driyorejo, Kota, dan Rest Area 726B Wringinanom. Satu pos Terpadu: Kawasan Pelabuhan Gresik dan satu Pos Pelayanan: Gress Mall.

Polres Gresik juga memetakan titik-titik rawan kemacetan di jalur nasional, provinsi, dan tol. Pengamanan di 26 gereja dan 18 rumah ibadah yang digunakan untuk perayaan Natal telah disterilkan, sementara patroli di pusat perbelanjaan dan objek wisata turut diperketat.

Wakil Ketua Komisi A DPRD Jatim, Sri Wahyuni, S.Kep.Ns., menyampaikan apresiasi atas kesiapan Polres Gresik dalam pengamanan Nataru. Ia berharap pengamanan ini dapat berjalan lancar tanpa kendala berarti.

Senada dengan itu, Dr. H. Ahmad Iwan Zunaih, Lc., M.M., M.Pd.I. dari fraksi Partai NasDem menyoroti langkah proaktif Polres Gresik yang melibatkan masyarakat, termasuk program penitipan kendaraan gratis yang dinilai sangat bermanfaat bagi warga saat mudik.

Namun, selain apresiasi, Komisi A DPRD Jatim juga memberikan beberapa catatan penting, antara lain penertiban Dump Truk – Meminta pembatasan operasional dump truk pada H-2 Tahun Baru guna mengurangi risiko kemacetan. Terakhir penanganan Judi Online dan Pinjaman Ilegal – Meminta kepolisian meningkatkan pengawasan terhadap maraknya praktik judi online dan pinjaman ilegal yang meresahkan masyarakat, terutama di kalangan pelajar.

Kunjungan kerja ini ditutup dengan sesi tanya jawab, penyerahan cinderamata, dan foto bersama sebagai simbol kerja sama erat antara DPRD Jatim dan Polres Gresik.

Dengan strategi pengamanan yang komprehensif dan personel yang siap siaga, Polres Gresik optimistis dapat menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat dalam menyambut Tahun Baru 2025. Komisi A DPRD Jatim juga menegaskan pentingnya kolaborasi berkelanjutan antara aparat kepolisian dan masyarakat demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Reporter : Budihariyanto