Tanamkan Wawasan Kebangsaan, Anggota Kodim 0801/Pacitan Latihkan Upacara di SD Alam Pacitan

Listen to this article

PACITAN lintasjatimnews – Untuk menanamkan wawasan kebangsaan sejak dini dan mempersiapkan Hari Guru Nasional Anggota Kodim 0801/Pacitan Pelda Muklis dan Sertu maret Melatih Persiapan Upacara pada anak-anak Sekolah Dasar di pacitan yang bertempat di SD (Sekolah Dasar)Alam Jl. Brawijaya, Balong, Desa/Kel. Sidoharjo, Kec./Kab. Pacitan, Jumat (22/11/2024).

Mempersiapkan Petugas upacara merupakan hal yang pokok dalam pelaksanaan upacara, baik itu upacara kebesaran maupun upacara bendera biasa lainnya.

Kegiatan latihan atau gladi petugas upacara ini dilaksanakan dalam rangka kesiapan Upacara Bendera pada hari Senin mendatang tanggal 25 November 2024 dalam Rangka Memperingati Hari Guru Nasional, Hal ini tertulis dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional. Diketahui tanggal 25 November terpilih sebagai tanggal Hari Guru Nasional karena terdapat sejarah di dalamnya.

Sementara itu Pelda Muklis salah satu anggota staf Ops Kodim 0801/Pacitan mengatakan, “Melatih dan menyiapkan petugas upacara dari murid-murid SD Alam Pacitan ini agar pelaksanaan upacara bendera dapat berjalan dengan lancar, tertib dan khidmat, salah satunya dengan melatih dan mempersiapkan para petugas upacara dan perlengkapannya secara maksimal”. Ujar Pelda Muklis.

“Membantu menyiapkan petugas upacara sekolah ini adalah salah satu cara menumbuhkan rasa cinta tanah air pada generasi muda kita yang ditanamkan sejak dini”,Tambahnya.

“Dengan harapan generasi penerus seperti mereka akan memiliki rasa tanggung jawab terhadap tugas yang diembannya. Selain menanamkan sikap mental, kami juga memberikan perhatian khusus kepada siswa – siswi SD Alam yang akan menjadi petugas upacara agar dilaksanakan dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab”. Pungkas Pelda muklis.

Reporter: priyo