Sukses Semarakkan HUT RI Ke-79, Remas Sukunan Paciran Gelar Pentas Seni

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Remaja Masjid Nadwatul Islam (Remas Tulis) Sukunan, Paciran, Lamongan sukses dalam menyelenggarakan Semarak HUT Kemerdekaan RI Ke-79 di awali dengan jalan sehat jumat pagi dan beragam perlombaan permainan tradisional.

Sebagai ungkapan syukur Remas Tulis siap menyelenggarakan malam Pentas Seni dan Pengambilan Hadiah. Kegiatan diawali dengan acara bazar yang dibuka pukul 15.00 WIB, bazar hasil kreasi Remas Tulis dan karya warga Sukunan berupa aneka makan dan minuman dalam waktu kurang lebih 3 jum sudah ludes.

Dua warga Sukunan, Devi dan Ningrum yang turut serta dalam kegiatan bazar merasa sangat senang, karena dagangan kulupan dan minuman es buah laris manis. Begitu juga dengan stand bazar lainnya juga dikerumini pembeli jamaah Masjid Nadwatul Islam (NI) dan warga Sukunan dan sekitarnya.

Malam Pentas Seni dan Pengambilan Hadiah diselenggarakan hari Kamis (15/8/2024) yang ditempatkan di halaman Masjid NI. Acara dibuka duet MC Fauzi dan Hilyah tepat pukul 19.30 WIB dengan tertib acara berikut; pembukaan, pemcaan ayat-ayat Alquran (oleh Ame), menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Remas Tulis oleh Tim Padus Suara.

Dilanjutkan sambutan-sambutan; ketua panitia kegiatan HUT RI (Faliq), sambutan ketua Remas Tulis (Radit), sambutan pengarahan dari ketua Takmir Masjid MI (Ali Efendi, MPd) dan sekaligus peresmian acara Pembagian Hadiah dan Malam Pentas Seni 2024.

Dalam sambutannya, ketua Remas Tulis, Radit, menyampaikan, “Terima kasih kepada ketua Takmir Masjid NI dan jajarannya, seluruh panitia, serta warga Sukunan dan sekitarnya yang telah telah mendukung seluruh kegiatan yang diselenggarakan paniti remas,” jelas siswa SMAM 6 Karangasem Paciran.

“Selamat bagi para pemenang dan tetap semangat bagi yang belum beruntung, mohon doanya semoga tahun depan bisa menyelenggarakan kembali lebih baik. Selamat menikmati suguhan pentas seni dan drama malam ini, semoga semuanya terhibur. Amin,” pungkasnya.

Setelah pembagian hadiah perlombaan Semarak HUT Kemerdekaan RI Ke-79 selesai. Acara dilanjutkan dengan pentas seni diisi dengan tarian lucu anak-anak santri TPQ Masjid NI dan tari hasil karya Remas Tulis, serta drama. Berikut judul tarian malam pentas seni yang ditampilkan;

Tari Anak-anak Santri TPQ Masjid Nadwatul Islam Sukunan Paciran

  1. Tari Kelinci
  2. Tari Roll Your Hand
  3. Tari Marsha and The Bear
  4. Tari India Tina-tina
  5. Tari Toka-toka

Tari Kreasi dan Drama Remas Masjid Nadwatul Islam Sukunan Paciran

  1. Tari Boria
  2. Drama dengan Judul: Pesugihan

Tidak terasa menikmati acara malam Pentas Seni dan Pengambilan Hadiah yang diselenggarakan Remas Tulis Sukunan Paciran telah selesai. Acara berjalan dengan lancar dan sukses, penonton membubarkan diri dengan tertib pukul 22.00 WIB.

Reporter: Efendy