SURABAYA lintasjatimnews – Ketua RW 04 Nur Aini Tambak Mayor Kecamatan Asem Rowo meminta tak membuang limbah ayam Sembarangan di selokan Jalan Raya Tambak Mayor, atau di samping jalan tol yang diduga berdampak pada kecelakaan lalulintas, utamanya bagi anak-anak yang berangkat sekolah.
Nur Aini menyampaikan, akibat jalan yang tergenang, para pengendara yang melintas pun mengurangi laju kendaraannya.
Ia menyebut, jalan di sekitar lokasi akhirnya mengalami kemacetan bahkan sering terjadi kecelakaan.
“Tidak hanya pengendara saja yang terganggu dengan hal ini, tetapi juga warga yang melintas di jalan ini. Karena sebagian jalan tergenang air, warga pun akhirnya berjalan menghindar dari jalan tersebut karena takut terciprat air, bahkan sempat anak-anak yang mau berangkat sekolah masuk kedalam selokan saluran air karena tidak ada pembatas jalan (canstin),” kata Aini, Selasa (6/8/24).
Menurutnya, Kejadian ini sudah berlangsung sejak lama, hampir setahun namun hingga kini belum ada perbaikan dari pihak manapun.
“Kejadian ini sempat ditangani oleh pihak Polsek, Koramil, kelurahan dan kecamatan, sempat juga disanggong malam-malam bahkan sopir pembuang limbah ayam potong tersebut dibawa ke balai RW 04 Kelurahan Asem Rowo kecamatan Asem Rowo untuk di interogasi, namun hanya diberi teguran dan masih beraktivitas kembali membuang limbah ayam potong di lokasi tersebut hingga sampai saat ini,” urainya.
“Saya berharap kepada pemerintah kota Surabaya maupun dinas terkait tanggap untuk memperbaiki pembatas jalan (canstin yang tidak ada), sekaligus masalah sampah dari limbah ayam potong yang dibuang sembarangan,” pungkasnya.
(kukuh)