Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan Ikut Meriahkan Gelaran Bazar dan Pameran Lamongan “Tempo Doeloe”

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Mengangkat tema “Nostalgia Jaya”, Bazar dan Pameran Lamongan Tempo Doeloe yang digelar selama empat hari sejak 27 Juni 2024 ditutup secara resmi oleh Bupati Lamongan tepat pukul 22.00, Ahad (30/06/2024). Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mereplikasi suasana kejayaan Lamongan pada 455 tahun silam. Selama empat hari empat malam, masyarakat Lamongan dapat merasakan bagaimana gambaran dan suasana Lamongan di masa lampau.

Pantauan awak media, kegiatan Lamongan Tempo Doeloe Tahun 2024 ini diikuti oleh 131 stand, meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang diikuti 114 stand baik dari OPD, kecamatan, BUMN, BUMD, dan Swasta, serta UMKM. Seratus tiga puluh satu stand tersebut, terdiri dari 84 stan Jadul (Jaman Dulu) dari OPD, kecamatan, BUMD, BUMN, dan swasta, selanjutnya 47 stand dari UMKM.

Delapan puluh empat stand jadul (jaman dulu) menyajikan property dan produk makanan atau jajanan tempo dulu. Stand Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, yang diberi nama Sekolah Rakyat itu propertinya terbuat dari serba bambu dengan atap alang-alang, serta perabot-perobot jadul, misalnya bangku sekolah dan papan tulis model jaman dulu. Penjaga dan pengunjung Stand Dinas Pendidikan Lamongan kebanyakan berbusana model tempo dulu.

Di stand bazar Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, disediakan dan dijual aneka makanan dan jajanan tempo dulu, misalnya, gablok, gemblong pereng, serabi, ladu, gelali, dan lain-lain.

Adapun stan UMKM memaerkan dan menjual produk-produk yang menjadi andalan masyarakat Lamongan, di antaranya beragam makanan, jajanan, minuman, hasil laut, hasil karya UMKM binaan instansi daerah BUMN dan swasta.

Di arena Bazar dan Pameran Lamongan Tempo Doeloe juga disiapkan panggung hiburan. Ada hiburan campursari, pentas seni remaja, musik tembang kenangan, musik dangdut, pop, dan keroncong, serta demo masak. Full hiburan selama empa malam.

Dalam sambutannya saat menutup Pameran Bupati Lamogan, Dr. Yuhronur Efendi,MBA menggunakan bahasa pengantar bahasa campuran Bahasa Jawa dialek atau logat khas Lamongan. Pak YES, panggilan akrab Bupati Lamongan mengungkapkan bahwa selama empat hari, dihadirkan suasana dan nuansa Lamongan 455 tahun silam, yang masyarakatnya guyup, rukun, ayem tenterm, dan menjadi kebahagiaan.

Pak YES menutup gelaran Bazar dan pameran Lamongan Tempo Doeloe, dengan bacaan hamdalah.

Sampai jumpa pada Lamongan Tempo Doeloe, tahun depan

Reporter M. Said