Ma’had Al Hidayah Godog Gelar Akhirusannah

Listen to this article

LAMONGAN intasjatimnews – Yayasan Ma’had Al Hidayah Godog adakan Akhirusannah tahun pelajaran 2023/2024, Sabtu (29/6/2024).

Kegiatan ini dimeriahkan dengan paduan suara Al Hidayah dan penampilan dari santri Al Hidayah mulai dari Tari, Pidato, Asmaul Husna, Tartil, dan Tapak Suci.

Dalam sambutannya, Kepala Yayasan Al Hidayah, Muslihin SAg menyampaikan yang pertama, mengenai kegiatan belajar mengajar (KBM) di tahun ajaran 2024-2025.

“Kegiatan KBM akan dimulai tanggal 30 Juni 2024. Besok kita akan mulai mengaji. Namun, lusa kita akan libur karena Ma’had Al Hidayah akan mengadakan acara tahunan, yaitu rekreasi,” ujarnya.

Lanjutnya, untuk anak-anak yang ingin mengikuti acara rekreasi tersebut, tolong segera melunasi persyaratan yang belum dibayar. Besok lusa kita akan berangkat.

Kedua, Muslihin berpesan kepada santriwan santriwati. “Mulai besok, jangan seperti dulu yang sering terlambat atau tidak masuk mengaji tanpa alasan yang jelas, dan ustadz dan ustadzah akan memastikan kegiatan KBM berjalan dengan baik.”

“Saya merasa senang sekali karena malam hari ini hampir semua santri hadir, sekitar 98%,” ungkapanya.

Terakhir, Muslihin mengingatkan, bagi anak-anak yang ikut rekreasi besok, tolong bawa peralatan sholat.

Reporter: Alfain Jalaluddin Ramadlan