Haru, Wisuda Purnawiyata Siswa Kelas IX SMP Negeri 3 Babat, Begini Sambutan Kepala Sekolah

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – SMP Negeri 3 Babat menyelenggarakan Wisuda Purnawiyata Kelas IX, Tahun Pelajaran 2023/2024, digelar di halaman SMP Negeri 3 Babat, Kamis, (20/06/2024).

Acara dikemas dengan beragam tampilan seni siswa siswi secara apik sehingga tidak membosankan. Seni yang ditampilkan antara lain, Hadrah Al-Banjari, gending karawitan, musik angklung, drama monolog, tari, dan olah vokal lainnya. Prosesi wisuda diawali acara sungkem pada orang tua, suasana menjadi sangat haru

Berikut isi pokok sambutan kepala sekolah dalam acara wisuda Purnawiyata SMP Negeri 3 Babat.

Mewakili Ibu/Bapak Guru, kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang Ibu Bapak berikan kepada kami untuk mendampingi, membimbing, dan mendidik putra-putri Ibu/Bapak di SMP Negeri 3 Babat ini.

Insyaallah, Ibu/Bapak Guru telah memberikan yang terbaik bagi pendidikan putra/putri Ibu/Bapak. Membimbing dan mendidik agar santun dalam bertutur dan sopan dalam berperilaku. Membimbing dan mengajarkan ilmu pengetahuan dan keterampilan sehingga menjadi lebih berpengetahuan dan lebih terampil.

Namun demikian, Ibu/Bapak Guru menyadari sepenuhnya bahwa meskipun sebagai seorang guru, beliau tetaplah manusia yang tak akan luput dari kekurangan dan khilaf. Oleh karena itu dengan kerendahan hati, kami mohon maaf yang setulus-tulusnya.

Sudah barang tentu apabila ada capaian-capaian terbaik, sehingga Ibu/bapak merasakan bahwa putra/putri Ibu mulai lebih dewasa, lebih santun dalam bertutur, lebih sopan dalam berperilaku, lebih meningkat pengetahuannya, dan lebih terampil dalam melakukan sesuatu, serta lebih taat dan patuh pada kedua orang tua, maka sesungguhnya itu tak terlepas juga dari peran penting dan dukungan Ibu/Bapak Wali Murid.

Tripusat pendidikan tentu sangat menentukan keberhasilan pendidikan anak-anak kita. Keluarga, sekolah, dan masyarakat, merupakan tri pusat pendidikan yang sangat menentukan keberhasilan pendidikan anak-anak kita.

Tentu kami sangat berharap, pendidikan putra/putri Ibu/bapak tidak berhenti sampai di SMP ini tapi harus sampai tuntas hingga perguruan tinggi. Semoga Ibu/Bapak senantiasa dimudahkan dalam mengais rezeki sehingga bisa menyokong keberhasilan pendidikan Ananda.

Kepada Ibu/bapak Dewan guru,
Saya selaku kepala sekolah, juga mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik dalam membimbing dan mendidik anak-anak kita.

Selanjutnya, untuk anak-anak yang saya banggakan dan saya sayangi, Hari ini, Kamis, 20 Juni 2024, bisa jadi menjadi hari terakhir bagi anak-anak kelas 9 tahun pelajaran 2023/2024. Potret wisuda kalian, akan kami bingkai indah dan kami simpan dalam hati. Ada begitu banyak senyum di hari ini. Namun, sayangnya kami merasakan kesedihan karena akan ditinggal pergi.

Menjadi pribadi unggul dalam setiap hal itu adalah harapan kami untuk semua murid. Kami tak bisa selamanya ada di samping kalian untuk mencapai gerbang kesuksesan. Tapi ilmu yang selama ini Ibu/Bapak Guru berikan akan menjadi bekal yang abadi untuk kalian.

Murid-murid siswa kelas 9 yang saya sayangi dan saya banggakan, Ingat, Ibu/Bapak Guru di SMP Negeri 3 Babat ini sebelumnya tidak ada dalam hidup kalian, kemudian kami menerima amanat dari Ibu/Bapak kalian untuk membimbing, mendidik, dan membersamai kalian belajar di SMP Negeri 3 Babat ini, sehingga Ibu/Bapak guru hadir dalam diri kalian.

Setelah ini Ibu/Bapak tidak mungkin lagi mengikuti hidup kalian, kalian akan bertemu guru-guru baru lagi di SMA, SMK, atau MA, hormati dan muliakanlah mereka. Mereka hadir dalam hidup kalian dan suatu saat pasti akan meninggalkan atau berpisah dengan kalian lagi.

Yang tidak akan pernah meninggalkan kalian adalah kedua orang tua kalian. Kedua orang tua kalian bersama kalian sejak lahir bahkan hingga kelak kalian meninggalkan dunia fana ini akan senantiasa ada dalam hidup kalian. Maka berbaktilah kepada kedua orang tua kalian. Tolok ukur keberhasilan pendidikan yang utama adalah ketika kalian bisa berbakti kepada kedua orang tua kalian.

Anak-anak,
Sungguh kalian adalah inspirasi yang baik bagi kami. Kalian telah memberikan inspirasi dan kenangan tersendiri bagi kami. Hari ini merupakan hari terakhir kebersamaan kita di sekolah ini, ke depan kalian akan berpindah ke kawah candradimuka sesuai pilihan kalian berikutnya. Tetapi kami berharap bukan terakhir hubungan silaturrahim kita dalam hal yang lainnya.

Kami berharap, apa yang yang tidak menyenangkan bagi kalian, sampaikan kepada kami atau simpan dalam hati. Dan apa yang menurut kalian baik dan membahagiakan, ceritakanlah pada adik-adik kalian agar mereka mau menempati bangku yang telah kalian tinggalkan.

Akhir kata kami ucapkan selamat jalan wahai anak-anakku semua yang kami sayangi dan kami banggakan. Semoga Allah SWT senantiasa membimbing dan memberkati perjalanan kalian dalam menuntut ilmu yang lebih tinggi.

Dan, akhirnya, mulai saat ini, Kamis, 20 Juni 2023, tepat pukul 11.00 kalian kami serahkan kembali kepada Ibu/bapak kalian untuk dibimbing dan dididik di rumah serta dilanjutkan pendidikan kalian ke pendidikan yang lebih tinggi.

Demikian sambutan kepala SMP Negeri 3 Babat dalam acara wisuda Purnawiyata yang direkam oleh kru prodi DKV SMK Muhammadiyah 5 Babat dan disiarkan secara live streaming melalui kanal youtube DKV Muhlibat.official.

Reporter: M. Said