SMP Negeri 2 Sugio Tuan Rumah Workshop Pemgimbasan Guru Penggerak

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com –
Program Pengimbasan Guru Penggerak kepada 2700 guru di Kabupaten Lamongan telah dilaunching Bupati Lamongan akhir bulan lalu, tepatnya pada tanggal 31 Januari 2024 di Gedung Gajah Mada Lantai 7. Kegiatan Pengimbasan direncanakan dilaksanakan di 27 Kecamatan.

Pekan ini dimulai kegiatannnya yang dikemas dalam.bentuk Workshop Implementasi Program Guru Penggerak. Salah satu titik lokasi pengimbasan guru penggerak adalah di SMP Negeri 2 Sugio, Kecamatan Sugio. Kegiatan Pengimbasan guru penggerak direncanakan dalam moda daring dan luring, tiga kali pertemuan darung, dan tiga kali tatap muka luring.

Untuk menggali lebih jauh terkait pelaksanaan Workshop Implementasi Program Guru Penggerak di titik lokasi SMP Negeri 2 Sugio, awak LintasJatimNews.Com menghubungi Nurhadi, S.Pd., M.E., Kepala SMP Negeri 2 Sugio, Senin (26/02/2024).

Nurhadi menginformasikan.bahws Guru Penggerak yang bertugas sebagai narasumber Workshop di titik lokasi SMP Negeri 2 Sugio sebanyak sepuluh guru. Mereka adalah SMPP, SD, dan TK yang telah lulus sebagai guru penggerak. Berikut nama-namanya: Mirna Yunik Citriana, S. Si., M. Pd. , Yulika, Fahmanti, S.Pd., M.Pd. ,Agus Fitriyanto, S.Pd. ,Adi Dwi Cahyono, S.Pd. ,Siti Umiyah, S.Pd. ,Lina Sundariyanti, S.Pd. ,Iswati, S.Pd,Endri Ulfa Kusmawati, S. Pd. , Kanti Puji Rahayu, S.Pd.SD dan Ika Sari Juwita, S.Psi. Mereka akan membimbing dan mendampingi sebanyak 225 peserta yang terdiri guru-guru SMP, SD, dan TK baik negeri maupun swasta.

Lebih lanjut Nurhad berharap kepada seluruh peserta pengimbasan untuk bisa menyiapkan anak didik untuk menyongsong Indonesia Emas tahun 2045. Saat ini itu di Indonesia anak – anak kita yang sekarang di SD maupun SMP akan menjadi pemuda pemudi yang diharapkan bisa membawa negeri kita ke arah yang lebih baik. Meskipun di negara lain jumlah pemudanya menurun tetapi di Indonesia Jumlah pemudanya meroket, papar Nurhadi, yang juga menjadi Sekretais PC Muhammadiyah Babat ini.

Kegiatan Workshop Pengimbasan Guru penggerak di titik lokasi SMP Negeri 2 Sugio, akan berlangsung tiga kali tatap muka setiap akhir pekan dimulai pekan ini dan berakhir pada pekan kedua Maret, tepatnya, 9 Maret 2024

Menurut Mirna Yunik Citriana, S.Si., M.Pd., pengawas Korwil Sugio tujuan kegiatan Worskhop ini adalah mengimplementasikan program guru penggerak dalam pengimbasan 2700 guru untuk mewujudkan SDM berkinerja unggul dan berkarakter. Dirinya bersyukur, kegiatan disambut antusias antusiasnya oleh guru dubwilayah kecamatan Sugio Sebanyak 225 orang guru datang lebih awal demi mendapatkan pengimbansan dari nara sumber pengimbasan. Jumlah tersebut melebihi estimasi yang diundang Korwil, papar Mirna Yunik Citriana yang baru di tempatkan di Korwil Sugio tahun ini.

Sementara itu Korwil Sugio H. Maskuri, S.Pd.,M.Pd, dalam sambutannya mengatakan kegiatan pengimbasan ini di lakukan sebagai komitmen guru penggerak untuk tergerak, bergerak, dan menggerakkan segenap ekosistem sekolah dalam mendukung upaya transformasi pendidikan di Indonesia. Dirinya berharap kepada para narasumber untuk menekankan materi Filosofi Pendidikan Kihajar Dewantara, Budaya Positif serta Pembelajaran Berdiferensiasi dan Kompetensi Sosial Emosional kepada seluruh peserta Pengimbasan.” Ujar Maskuri, S.Pd.,M.Pd.

Pertemuan pertama, peserta maupun narasumber menunjukan sangat yang luar untuk belajar menerapkan paradigma baru pembelajaran di Kurikulum Merdeka.

Reporter M. Said