Asosiasi Guru Madrasah Indonesia Sampaikan Aspirasi Kepada Anggota Komisi X DPR RI

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com – Asosiasi Guru Madrasah Indonesia (AGMI) menyampaikan aspirasi kepada anggota Komisi X DPR RI Prof DR H Zainuddin Maliki MSi, Senin (12/02/2024)

Sebanyak 10 perwakilan Asosiasi Guru Madrasah Indonesia yang dipimpin Koordinator AGMI Provinsi Jawa Timur Tosari SAg menghadap Prof DR H Zainuddin Maliki MSi Anggota Komisi X DPR RI untuk menyampaikan aspirasi para anggotanya

Tosari SAg menjelaskan, dirinya bersama perwakilan Asosiasi Guru Madrasah Indonesia yang dipimpinnya bertemu Prof DR H Zainuddin Maliki MSi Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi PAN dalam rangka silaturahim.

Selain itu, Tosari SAg juga menyampaikan keberadaan Asosiasi Guru Madrasah Indonesia yang dipimpinnya dan aspirasi yang harus diperjuangkan bagi Guru Madrasah Swasta di Jawa Timur.

“Kami menyampaikan aspirasi ke Prof DR H Zainuddin Maliki MSi untuk memperjuangkan Guru Sertifikasi yang berusia di atas usia 55 tahun agar mendapatkan Surat Keputusan Impassing dari Kementerian Agama RI karena seiring waktu dari mereka banyak yang purna tugas,” jelasnya

Berikutnya, menurut Tosari SAg adalah Asosiasi Guru Madrasah Indonesia yang dipimpinannya berjuang untuk mendapatkan kesempatan mengikuti PPPK seperti guru di Dinas Pendidikan dan Madrasah Negeri.

“Kita berharap teman teman Guru Madrasah Swasta mendapatkan kesempatan direkut menjadi PPPK,” ujar pria kelahiran Probolinggo ini.

Tenaga pendidik di MTs Darussalam Getung Kecamatan Turi ini juga berharap adanya percepatan untuk ikut sertifikasi atau PPG (Pendidikan Profesi Guru) bagi guru baru. Karena makin hari tambah menumpuk guru yang belum bersertifikasi.

Koordinator Asosiasi Guru Madrasah Indonesia Kabupaten Lamongan Abd Aziz SPd merasa sangat senang bisa bertemu dan silaturrahim dengan Prof DR H Zainuddin Maliki MSi anggota DPR RI dari Dapil Lamongan Gresik untuk menyampaikan aspirasi AGMI

Menurut Abd Aziz, keberadaan AGMI perlu didukung oleh Anggota DPR RI agar bisa memperjuangkan nasib Guru Madrasah Swasta yang kesejahteraannya sangat tertinggal.

“Kami sangat senang bisa menyampaikan aspirasi anggota Asosiasi Guru Madrasah Indonesia ini kepada anggota DPR RI yang membidangi pendidikan,” ujar Abd Aziz yang diamini Thosari, Abd Ujud, Ikhwan, Umam, Inwahyu, Hanifah, Mar atus, Sumarlik dan Khusnan

Sementara itu, anggota Komisi X DPR RI Prof DR H Zainuddin Maliki MSi sangat senang menerima aspirasi para perwakilan dari Asosiasi Guru Madrasah Indonesia untuk menyampaikan permasalahan yang dihadapinya.

Dikatakan Ketua Dewan Pendidikan Jawa Timur dua periode ini, bahwa ia telah lama membicarakan dengan Ketua Komisi VIII, H Ashabul Kahfi MAg 2008–2016 tentang masalah yang dihadapi nasib Guru Madrasah Swasta ini

“Kami akan terus berkoordinasi dengan Komisi VIII yang menjadi mitra Kementerian Agama agar permasalahan nasib Guru Madrasah Swasta ini bisa diatasi secepatnya,” pungkas pensiunan Pegawai Departemen Agama Propinsi Jawa Timur ini

Reporter Fathurrahim Syuhadi