Apel Akbar IGI Jatim 2023, Pembina Bakar Semangat Peserta dengan SB3

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.com – Dalam rangka peringatan Hari Guru Nasional (HGN) & Hari Lahir Ikatan Guru Indonesia (IGI) ke 14 tahun. IGI Jawa Timur (Jatim) menyelenggarakan Apel Akbar, hari Ahad (3/12/2023). Kegiatan bertempat di halaman kantor Bupati Jombang.

Apel Akbar dihadiri pengurus IGI Jatim dan pengurus IGI Kota/ Kabupaten se Jatim. Acara dimulai pukul 07.30 WIB dengan susunan acara sederhana. Lagu Indonesia Raya mengawali apel, dilanjutkan sambutan Ketua IGI Jatim (Sukari, SPd MPd) selaku pembina apel. Dalam sambutannya, pembina apel membakar semangat peserta di tengah terik sinar matahari pagi yang menyehatkan bagi tubuh manusia.

Ketua IGI Jatim mengawali pidatonya mengajak peserta apel dengan motto khas IGI “Sharing and Growing Together”. Selanjutnya pria asal Kota Pudak Gresik membakar semangat peserta apel dengan yel-yel SB3; Solid, Berkarya, Bergerak, dan Berdampak.

Yel-yel SB3 mengandung makna yang universal. ‘Solid’ bermakna, guru tidak bisa berdiri sendiri tetapi harus bekerja sama yang kuat. Guru harus ‘Berkarya’ sesuai dengan profesi yang melekat kepadanya. ‘Bergerak’ merupakan ciri khas guru, tanpa gerakan guru akan ditinggal siswa-siswinya. Dengan gerakannya, maka akan membawa dampak (‘Berdampak’) bagi dirinya, siswa-siswinya, masyarakat, bangsa, dan negara.

Dalam sambutannya, Sukari SPd MPd menyampaikan, “Saya menyampaikan terima kasih kepada bapak/ibu pengurus IGI Se Jatim, mulai dari ujung timur pulau Jawa, seperti; Banyuwangi sampai dengan Pacitan dan Tuban di ujung perbatasan Jawa Tengah bagian selatan-utara. Serta teman-teman pengurus IGI Jatim,” jelasnya.

“Kehadiran teman-teman pengurus IGI Kota/Kabupaten melambangkan semangat juang guru sebagai sosok pahlawan tanpa tanda jasa. Ini sekaligus sebagai bukti bahwa kehadiran guru senantiasa ditunggu oleh siswa-siswi dalam berbagi ilmu dan wawasan,” pungkas pria yang pernah menjadi kepala SMAM 1 Gresik.

Sebelum apel ditutup dengan doa, peserta Apel Akbar menyanyikan lagu “Syukur” dipimpin dirijen. Dilanjutkan dengan foto bersama. Selamat HGN 2023 dan Milad IGI ke 14 (26 November 2009 sd 26 November 2023).

Reporter: Efendy