Satlantas Polres Gresik Rekayasa Simpang Empat Bunder Untuk Keselamatan Warga

Listen to this article

GRESIK lintasjatimnews.com – Kasat Lantas Polres Gresik AKP Mulya Sugiharto bersama personil Satlantas Polres Gresik dan Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kabupaten Gresik, Muhammad Suudin, bersinergi melaksanakan rekayasa arus lalu lintas dengan pemasangan water barrier dan beton barrier di Jalan KH Syafi’i, simpang 4 terminal bunder. Selasa (10-10-2023)

Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom melalui Kasat Lantas AKP Mulya Sugiharto menjelaskan tujuan rekayasa arus lalu lintas ini dilakukan sebagai tindak lanjut adanya laporan dari masyarakat tentang pengendara sepeda motor yang melawan arus di jalan tersebut pada saat jam sibuk. Terutama jam pulang kerja sore hari maupun malam hari. Hal ini sangat membahayakan bagi pengguna jalan lain dan dapat mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

“Dengan pemasangan barrier ini, diharapkan masyarakat yang melintas dapat menggunakan akses U-turn SPBU Bunder. Hal ini diharapkan dapat mewujudkan keselamatan dan ketertiban lalu lintas,” ucap AKP Mulya.

Lanjut Kasat Lantas menjelaskan tujuan tujuan dari rekayasa arus lalu lintas antara lain mengurangi terjadinya kecelakaan lalu lintas akibat pengendara sepeda motor melawan arus, meningkatkan keselamatan dan ketertiban lalu lintas dan memperlancar arus lalu lintas.

Masyarakat pengguna jalan sangat mendukung rekayasa arus lalu lintas ini.

“Terima kasih kepada pihak kepolisian dan Dinas Perhubungan yang telah melakukan rekayasa arus lalu lintas ini. Semoga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar masyarakat yang melintas.

Reporter Budihariyanto