Cegah Peredaran Narkoba, Babinsa Koramil 0801/05 Nawangan Berikan Sosialisasi Kepada Masyarakat

Listen to this article

PACITAN lintasjatimnews.com – Peredaran narkoba dinilai dapat berdampak buruk bagi tatanan kehidupan dalam masyarakat, berbangsa dan bernegara, yang mana korbannya tanpa mengenal status sosial, usia, maupun jenis kelamin.

Pada kesempatan ini, Babinsa Koramil 0801/05 Kodim 0801/Pacitan bersama Pemerintah Desa, melakukan sosialisasi upaya pencegahan peredaran narkoba kepada masyarakat bertempat di Balai Desa Gondang, Kec. Nawangan, Kab. Pacitan Jumat (29/09/2023).

Dalam sambutannya, Kepala Desa Gondang menjelaskan, kehidupan remaja dewasa ini semakin sering dihadapkan dengan berbagai masalah yang sangat kompleks, sehingga perlu mendapat perhatian semua pihak tetutama bagi orang tua.

“Hal tersebut juga dipengaruhi adanya semakin menurunnya tata krama kehidupan sosial dan etika moral remaja dalam praktek kehidupan, baik di rumah, sekolah maupun lingkungan sekitarnya, untuk itu peran orang tua sangat dibutuhkan”, kata Drs Suhardi saat memberikan arahannya.

Dirinya juga menyebut, bahwa penyalahgunaan dan pengedaran gelap narkoba akan menimbulkan dampak buruk yang sangat luas serta mendalam, terutama bagi pelaku, keluarga, masyarakat dan bangsa.

“Bagi para pelaku penyalahgunaan dan ketergantungan narkoba akan mengganggu kesehatan secara fisik, termasuk fungsi otak, jantung, hati, ginjal, paru-paru, serta organ reproduksi vital lainnya. Sehingga, jangan sekali-kali mencoba ataupun mengedarkan narkoba”, tegasnya.

Sementara itu, Sertu Agus mengajak kepada generasi muda untuk menghindari berbagai bentuk penyimpangan dalam berperilaku seperti penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun lingkungan masyarakat.

“Untuk menyikapi hal tersebut pencegahan harus dilakukan sejak dini, sehingga peranan keluarga juga sangat dominan dalam mengarahkan dan mendidik anak-anaknya”, kata Babinsa saat memberikan sosialisasinya.

Disamping itu, dirinya juga berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi ini dapat menyelamatkan generasi muda agar tidak terjerumus dan tidak terpengaruh dengan hal-hal yang menyimpang utamanya terkait peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

“Generasi muda adalah masa depan bangsa, untuk itu selalu jaga diri dan patuhi perintah orang tua serta hindari hal-hal negatif yang bertentangan dengan hukum, salah satunya penyalahgunaan narkoba”, harapnya.

Reporter: Priyo