NGAWI lintasjatimnews.com – Komandan Kodim 0805/Ngawi Letkol Arm Didik Kurniawan, S.I.P., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) cabang XIX Ny. Maria Didik Kurniawan mengunjungi Koramil 06/Kwadungan dan 16/Pangkur yang didampingi Pasi Pers Kodim Kapten Arm Badrul Alam, Selasa (22/08/2023).
Kedatangan Dandim beserta rombongan ke Koramil jajarannya disambut langsung oleh Danramil bersama Forkopimca dan seluruh anggota maupun Persatuan Istri TNI (Persit) Ranting dengan gembira dan ramah.
Dalam arahannya, Dandim berpesan khusus kepada anggotanya bahwa TNI harus dekat dengan rakyat, dan bisa menjadi alternatif membantu kesulitan-kesulitan warganya, peran Babinsa harus selalu hadir di tengah masyarakat, harapannya Babinsa harus dapat menjadi contoh atau figur bagi masyarakat sebagai aparat kewilayahan, Babinsa tempat berkeluh kesah masyarakat baik diminta maupun tidak kita tetap aktif peka terhadap lingkungan, bekerja dengan ikhlas dan tanggung jawab, jadikan tugas ini ladang ibadah.”ungkapnya.
Dandim juga menambahkan agar selalu membina keluarga dengan baik, peran ibu sangat penting dalam keluarga, untuk itu dampingi dan support bapaknya dalam melaksanakan tugas, siapkan generasi berikutnya dengan baik, ciptakan kondisi keluarga yang nyaman dan tentram, aman.
“Kalau kita ingin hidup tentram damai dan harmonis harus saling hormati dan terbuka terhadap pasangan, kalau kita ingin cukup rezeki bahagiakan anak dan istri, Jaga kesehatan diri kita maupun keluarga, makan yang sehat dan rajin berolahraga”, tuturnya.
Selain itu jalin sinergitas antar instansi dalam melaksanakan tugas sehingga permasalahan yang ada di wilayah bisa teratasi dengan baik, komunikasi Sosial yang baik mendukung tugas kita diwilayah, maka dari itu jangan ragu ragu untuk berbuat yang terbaik membantu masyarakat dan tugas sebagai aparat teritorial.
Reporter: pudianto