PASURUAN lintasjatimnews.com – Pelaksanaan Rapat Kerja Nasional ABI (Advocat Bangsa Indonesia) digelar di Hotel Senyiur, Prigen, Sabtu 17-18 Juni 2023 sekaligus syukuran pendirian organisasi Advocat tersebut yg berdiri pada tahun 2018.
Disamping penyamaan visi dalam pengabdian di masyarakat untuk seluruh DPC dan DPD, Ketua umum ABI
Sri Sudarti, S.H., S.E., M.H., MM, mengharapkan seluruh anggota ABI semakin solid, tanpa membedakan senior dan junior.
Sri Sudarti juga menegaskan kembali visi misi ABI. Bahwa profesi advokat dituntut untuk bersikap profesional serta memiliki integritas yang tinggi, sehingga bisa mengawal proses hukum termasuk mampu meyakinkan hakim untuk bertindak seadil-adilnya sesuai dengan irah-irah keadilan yang berkeTuhanan Yang Maha Esa.
Untuk membentuk advokat yang profesional dan berintegritas tinggi, maka bukan hanya penguasaan materi tentang tata cara beracara seperti yang diatur dalam Kita Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta beberapa aturan terkait.
Tetapi advokat juga harus dibekali dengan integritas moral yang tinggi pula, imbuh kandidat Doktor Ilmu Hukum dari Universitas 17 Agustus Surabaya itu.
Menurut Rizky Ardiansyah, SH. M.Kn, bergabung dengan ABI merupakan pengalaman yang sangat menarik sebab mendapat banyak ilmu baru dan sharing pengalaman. “Tentunya khusus dalam bidang hukum praktis” ungkap Mas Rizky, sapaan akrabnya.
Selanjutnya Mas Rizky mengajak para sarjana hukum yang baru lulus untuk bergabung dengan ABI, dan mengabdi pada masyarakat.
Sedangkan Sekjen ABI, Miyoto, S.H., S.E., M.H., M.M. mengharapkan ABI semakin maju, bermanfaat untuk masyarakat, semakin sukses, dan melebarkan sayap.
Reporter : ahmad