Rapat Perdana, Anggota Majelis Dikdasmen PDM Lamongan Periode 2022-2027 Langsung Dapat PR

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews.om – Setelah SK Pengangkatan Anggota Majelis Dikdasmen PD Muhammadiyah Lamongan Periode 2022-2027 diserahterimakan kepada ketua dan sekretaris, sejumlah anggota Majelis Dikdasmen yang tercantum dalam lampiran SK tersebut diundang untuk melakukan rapat perdana sekaligus bertaaruf, bertempat di meeting room, Gedung Dakwah Muhammadiyah Lamongan, Selasa (30/05/2023).

Dalam rapat perdana Majelis Dikdasmen tersebut, tampak hadir, Wakil Ketua PDM, Drs. H. M. Anwar. yang didaulat memberikan pengajian iftitah sekaligus sambutan pengarahan.
Drs. H..Kusnowo, M.Si. juga hadir dan diberi kesempatan memberikan. sambutan. Dirinya bercerita bagaimana mengawali perjuangannya di Majelis Dikdasmen sejak tahun 2000 sebagai anggota, sekretaris, ketua. dan sekarang kembali menjadi anggota pimpinan. Pantauan awak LintasJatimNews.Com, Kusnowo pada periode ini diberi amanah sebagai koordinator bidang akademik dan ISMUBA..

Sementara itu, Ketua Majelis Dikdasmen periode 2022-2027, M. Said, S.Pd., M.Pd. memberilan sambutan. Dalah sambutannya dia menceritakan perjalanannya dalam mengemban amanah sebagai anggota pimpinan Majelis Dikdasmen mulai tahun 2005, sebagai wakil ketua, yang saat itu dirinya masih menjabat sebagai Ketua PD Pemuds Muhammadiyah Lamongan dan Kepala SMPM 4 Pangkatrejo. Tahun 2006 kedua jabatan itu harus dilepaskannya.

Said mengungkapkan, “Anggota Pimpinan Majelis Dikdasmen sejak 2005 hingga 2022 tidak pernah lebih dari 18, bahkan akhir periode yang lalu hanya 13 orang,” paparnya. Said melanjutkan paparannya, *Periode ini, anggota Pimpinan Majelis Dikdasmen berjumlah 31 orang.”

“Dengan sebanyak itu saya berharap Majelis Dikdasmen akan lebih gesit lagi mengawal, mendampingi, membina, dan meningkatkan mutu pendidikan Muhammadiyah di Lamongan.” harap Said.

Anggota Dikdasmen periode ini terpantau LintasJatimNews.Com tampak beragam dan berimbang dari unsur Kemenag, Kemendikbud, dan perguruan tinggi, juga dari unsur ortom, termasuk Ortom Aisyiyah.

Bagian Akhir, Drs Luthfi, M.Pd., mendapatkan bagian menyampaikan refleksi terkait kondisi pendidikan Muhammadiyah. Luthfi menyampaikan lima butir refleksi untuk bahan renungan bagi semua anggota Pimpinan Majelis Dikdasmen yang masih gres

Berikut lima butir refleksi yang dipaparkan Luthfi.

  1. Apa langkah konkret Majelis Dikdasmen dalam meningkatkan mutu layanan sekolah/madrasah Muhammadiyah?
  2. Jenis dukungan apa yang bisa diberikan Majelis Dikdasmen kepada guru dalam meningkatkan kemampuan praktik baik di kelas yang diampunya?
  3. Apa langkah-langkah yang dapat diambil majelis dikdasmen dalam mendorong penggunaan teknologi pendidikan yang efektif di sekolah/madrasah?
  4. Apakah ada area tertentu yang membutuhkan peningkatan dalam manajemen dan kepemimpinan sekolah/madrasah?

5..Bagaimana Majelis Dikdasmen bisa memastikan bahwa evaluasi dan pemantauan berkelanjutan dilakukan untuk.memperbaiki dan.mengukur kemajuan dalam mutu pendidikan di sekolah/madrasah?

Lima refleksi yang berupa pertanyaan tersebut sekaligus menjadi PR (pekerjaan rumah) untuk dipikirkan, dianalisis, dan dicarikan solusi implementasinya oleh semua anggota Majelis Dikdasmen.

Berdasarkan daftar hadir yang sempat dilihat awak LintasJatimNewd.Com ada empat anggota yang tidak hadir karena bersamaan dengan kegiatan dinas lain. Rapat yang dipandu Drs. Mustain, Wakil Sekretaris, Dikdasmen, berlangsung santai dan serius berakhir tepat pukul 15.30. Dan diakhiri dengan kegiatan foto bersama.

Reporter: M. Said