Operasi Pekat, Polres Probolinggo Kota Amankan Puluhan Tersangka

Listen to this article

PROBOLINGGO, lintasjatimnews.com – Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani memusnahkan barang bukti dalam rilis hasil operasi penyakit masyarakat (pekat) semeru tahun 2023 di lapangan apel Mapolres setempat, Sabtu sore (1/4).

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan bahwa Polres Probolinggo Kota dalam operasi pekat semeru kali ini berhasil mengungkap 23 kasus dari sejumlah kategori penyakit masyarakat dan mengamankan 37 tersangka.

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani menyampaikan bahwa kegiatan saat ini merupakan bentuk pertanggungjawaban sekaligus bentuk keterbukaan ke publik dalam upaya kepolisian untuk melaksanakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat.

” Dalam operasi pekat selama kurun waktu 2 minggu tersebut kami berhasil mengungkap 23 kasus dan mengamankan 37 tersangka dengan berbagai kategori penyakit masyarakat,” kata AKBP Wadi Sa’bani.

Ia menambahkan bahwa yang pihaknya sampaikan bukan satu prestasi tapi ini salah satu bentuk keprihatinan, sengaja kami sampaikan ke publik untuk menjadi pembelajaran bagi seluruh masyarakat.

Mari mawas diri, jaga keluarga kita jaga anak-anak kita jangan sampai mengikuti perbuatan-perbuatan yang masuk dalam kategori penyakit masyarakat.

” Untuk para pelaku sudah mendapatkan sanksi hukum sementara barang bukti yang berhasil kita amankan kita musnahkan,”ujarnya.

Untuk diketahui turut hadir dalam gelaran rilis tersebut yakni Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin, Plh Bupati Probolinggo Ugas Irwanto, Dandim 0820 Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto serta sejumlah tamu undangan.

Reoorter rebudi