PROBOLINGGO lintasjatim.com – Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terkait dengan tumbuh kembang anak sejak dini, Kelompok masyarakat (Pokmas) PKK Kelurahan Sumbertaman melaksanakan sosialisasi tentang pencegahan dan penurunan stunting, Kamis (23/2)
Bersinergi dengan Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana (P2KB) Kota Probolinggo diharapkan hasil dari sosialisasi tersebut dapat disampaikan kepada masyarakat agar para orang tua yang memiliki Balita untuk lebih dapat memberikan asupan gizi yang cukup dalam memenuhi kebutuhan gizi anak.
Mamik Siswandari, Ketua Pokmas PKK Kelurahan Sumbertaman menyampaikan bahwa stunting sedang menjadi isu nasional, menjadi pusat perhatian semua pihak baik dari pemerintah pusat maupun daerah agar dapat ditekan seminimal mungkin sehingga terwujud sumber daya manusia yang sehat dan unggul.
” Kami bersama-sama pihak terkait berusaha sekuat tenaga untuk dapat mensosialisasikan kepada masyarakat agar dapat lebih memberikan perhatian dan gizi kepada anak sekaligus menghimbau untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat demi mewujudkan SDM yang berkualitas,”ujarnya.
Ia menambahkan peserta dalam sosialisasi pencegahan dan penurunan stunting adalah ibu hamil dan ibu yang mempunya balita yang tersebar di wilayah Kelurahan Sumbertaman , Diharapkan melalui sosialiasi ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan tentang pencegahan stunting serta meningkatkan kesadaran publik untuk menerapkan perilaku masyarakat untuk hidup sehat.
“Stunting merupakan salah satu gangguan tumbuh kembang yang dapat terjadi pada anak, Kondisi ini menyebabkan anak memiliki perawakan pendek namun kabar baiknya stunting bisa dicegah sejak dini bahkan sejak masa kehamilan,”ungkapnya.
Lebih lanjut wanita murah senyum ini menegaskan bahwa stunting dapat dicegah sejak masa kehamilan hingga anak berusia dua tahun atau disebut juga sebagai periode 1000 hari pertama kehidupan. ” Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko anak mengalami stunting yakni cukupi kebutuhan zat besi, yodium, dan asam folat, Hindari paparan asap rokok serta rutin melakukan pemeriksaan kandungan,”tuturnya.
Reporter rebudi








