Ratusan Murid MIM 02 Pondok Modern Paciran Memperingati Hari Guru Nasional Dengan Mengadakan Penggalangan Dana Untuk Korban Gempa Cianjur

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Ratusan Murid Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 02 Pondok Modern Paciran Memperingati Hari Guru Nasional dengan mengadakan penggalangan dana untuk korban gempa Cianjur, Jum’at 25/11/2022.

Bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional, MIM 02 Pondok Modern Paciran mengisi peringatan HGN (Hari Guru Nasional) dengan melaksanakan penggalangan dana untuk korban gempa Cianjur.

Penggalangan dana ini dilaksanakan setelah upacara bendera Peringatan Hari Guru Nasional di halaman MIM 02 Pondok Modern Paciran selesai. Ide kegiatan ini dipelopori oleh Kepala Madrasah, Dra. Umu Hanik, sebagai wujud empati warga MIMDA Modern.

Kegiatan ini dilatarbelakangi dengan berita terbaru yang sedang hangat, yaitu gempa yang menimpa saudara-saudara kita yang berada di Cianjur, Jawa Barat. Gempa bumi dengan kekuatan 5,6 magnitudo yang mengguncang Kabupaten Cianjur itu banyak menelan korban yang diperkirakan hingga saat ini mencapai 310 orang lebih.

Hal itulah yang menggerakkan hati civitas akademika MIM 02 Pondok Modern Paciran untuk mengadakan penggalangan dana bagi mereka.

Dra Umu Hanik, Kepala MIM 02 Pondok Modern Paciran menjelaskan, aksi yang dilakukan ini adalah sebagai edukasi kepada anak didik untuk menumbuhkan rasa empati mereka. “Membantu dan menolong saudara kita ketika kita sedang berlebih, mungkin hal yang biasa, namun membantu mereka manakala kita juga butuh adalah hal yang luar biasa”.

Dia melanjutkan “Hari-hari ini adalah hari yang sulit untuk saudara kita di Cianjur Jawa Barat. Seberapapun bantuan yang kita beri, mudah-mudahan memiliki arti minimalnya sebagai dukungan moril bagi para korban bencana”, jelasnya.

Drs. Fahrudin, AM, salah satu guru serta Mudir Pendidikan Pondok Modern mengungkapkan, semoga bantuan yang dihimpun dari siswa dan siswi mampu meringankan beban saudara-saudara kita di Kabupaten Cianjur. “Kami turut berdoa, agar para korban gempa bumi diberikan ketabahan dan kesabaran menghadapi musibah dan bencana yang melanda”, ungkapnya.

Muhammad Luthfi, salah seorang guru muda menjelaskan bahwa penggalangan dana ini disambut penuh antusias tidak hanya oleh seluruh warga MIM 02 Pondok Modern Paciran, bahkan wali murid juga sangat antusias. Hal ini terlihat dari dukungan dan support mereka melalui pesan singkat group whatsapp.

“Terbukti dengan banyaknya dana yang terkumpul, yaitu kurang lebih Rp 2.121.000, – besar harapan dari semua pihak, semoga dana yang terkumpul dapat membantu meringankan saudara-saudara kita yang tengah tertimpa musibah, kemudian sesuai rencana donasi yang terkumpul akan disalurkan melalui Lazismu Lamongan”, pungkasnya.

Reporter: Winarto