NGAWI lintasjatimnews – Babinsa Koramil 0805/03 Geneng Kodim 0805/Ngawi Serda Mardiyono memberikan materi Wawasan Kebangsaan dan nilai nilai Pancasila kepada siswa SDN 1 Tambakromo, Kec. Geneng, Kab. Ngawi, Selasa (21/06/2022).
Danramil Geneng Kapten Cba Zaenal Arifin menyebutkan maksud dan tujuan anggota Babinsanya memberikan materi Wasbang dan nilai-nilai Pancasila, untuk mengantisipasi dan mencegah secara dini tentang paham radikalisme, separatisme yang masuk ke wilayah melalui jalur pendidikan di bangku sekolah, khususnya di daerah daerah pedesaan yang tidak terjangkau yang jauh dari pantauan, dimana masa depan bangsa berada di tangan generasi yang masih belia.”ungkapnya.
Sejak dini mari kita tanamkan jiwa patriotisme dan nilai-nilai Pancasila sehingga menjadi generasi penerus yang handal dan cinta tanah airnya, supaya tidak mudah untuk dipengaruhi oleh paham atau aliran yang mengarah ke kekerasan atau aliran yang tidak sesuai dengan norma-norma ideologi Pancasila dan budaya kita.”ujarnya.
Sementara itu,Babinsa juga mengajak sebagai generasi penerus harus selalu memiliki jiwa patriotisme yang kuat sejak dini agar dapat menyatu dalam jiwa dan cinta tanah air Sehingga menjadi jati diri yang kuat.”tutupnya.
Reporter : pudianto